Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
E-COMMERCE

Bantu Nelayan dan Masyarakat Pesisir, Ini Kisah UMKM yang Pandai Melihat Peluang dari Berjualan di Shopee

Kompas.com - 07/04/2022, 12:27 WIB
Yogarta Awawa Prabaning Arka,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Semangat Rokib untuk menjual ikan tak hanya mencari keuntungan bagi dirinya sendiri. Dia ingin menjadi salah satu penggerak ekonomi puluhan keluarga nelayan di daerahnya.

Dirinya, kata Rokib, hanya membantu mempromosikan secara digital hasil panen nelayan. Pasalnya, pasar di pesisir cukup terbatas. Terlebih, belum semua nelayan melek teknologi.

“Saya menganggap diri saya sedang membantu mempromosikan tangkapan mereka melalui Shopee. Dengan demikian, peluang pasar jadi lebih luas dan ikan mereka lebih laku,” katanya.

Digitalisasi Shopee bantu nelayan dan UMKM Pesisir

Sama dengan Rokib, toko Ikan Asin Fatimah13 asal Tegal, Jawa Tengah, merupakan UMKM yang juga pandai melihat peluang dari hasil tangkapan ikan nelayan.

Toko tersebut menjual olahan ikan hasil tangkapan nelayan dari daerah pesisir Tegalsari dan Muarareja. Pemilik toko tersebut, Indra Waluyo (34), mengatakan bahwa dirinya ingin menjual olahan ikan langsung ke tangan konsumen lokal dan luar kota.

Indra memutuskan untuk berjualan ikan kering dan ikan asin secara online melalui Shopee. Dengan sejumlah strategi, ia berhasil mengoptimalkan penjualan hingga hasil usahanya bersama istri perlahan membesar.

“Salah satu strategi berjualan online Ikan Asin Fatimah13 adalah pengemasan produk yang baik. Hal ini membuat produk aman untuk pengiriman ke luar kota,” tutur Indra.

Baca juga: Selain di Indonesia, Shopee Juga Beroperasi di Negara-negara Ini

Setelah konsisten menyediakan produk ikan olahan dari pesisir, lanjut Indra, saat ini ia memiliki 7 karyawan yang membantunya mengembangkan usaha.

Ia menjelaskan bahwa setelah mengambil ikan dari nelayan, tim Ikan Asin Fatimah13 mengemas produk dengan baik untuk dikirimkanke luar kota bagi pembeli yang memesan dari Shopee.

“Saya bersyukur dapat memberikan lapangan pekerjaan untuk karyawan yang merupakan warga pesisir dan keluarga nelayan,” tuturnya.

Membuka toko olahan ikan secara online memberikan harapan baru cara menjual ikan hasil panen nelayan. Tak hanya berdampak positif bagi nelayan, penjualan melalui e-commerce juga memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat pesisir.

Karyawan toko Ikan Asin Fatimah13 yang merupakan warga pesisir dan keluarga nelayan di Tegal. Dok: Istimewa. Karyawan toko Ikan Asin Fatimah13 yang merupakan warga pesisir dan keluarga nelayan di Tegal.

Sebagai platform digital yang memiliki potensi penjualan besar di era digital, Shopee mampu menjual hasil tangkapan ikan nelayan ke penjuru daerah.

Shopee membantu menciptakan ekosistem ekonomi mandiri yang dapat terus bergerak, bahkan hingga sampai ke pesisir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com