Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maudy Ayunda Sebut 3 Isu Prioritas G20 Relevan dengan Generasi Milenial

Kompas.com - 07/04/2022, 19:59 WIB
Ade Miranti Karunia,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Juru Bicara Pemerintah untuk Presidensi G20 Indonesia Maudy Ayunda menilai, tiga isu prioritas yaitu arsitektur kesehatan global, transformasi digital dan transisi energi berkelanjutan sangat relevan dengan generasi milenial.

Menurutnya, tiga isu prioritas tersebut akan menjadi warisan bagi generasi milenial dan generasi Z ke depan. Terutama pada isu prioritas transformasi digital dan transisi energi berkelanjutan.

"Energi berkelanjutan atau energi bersih itu kita membicarakan dunia yang memang akan diwariskan kepada kita anak-anak muda dan digital transformation juga sangat relevan. Jadi memang harus ada keterlibatan dan keinginan untuk menjadi bagian dari diskusi-diskusi besar ini," ujar Maudy dikutip dari laman resmi Kementerian Kominfo, Kamis (7/4/2022).

Baca juga: Ditunjuk Jadi Jubir Presidensi G20 Indonesia, Ini Tugas Maudy Ayunda

Lebih lanjut kata dia, keterlibatan serta peran generasi milenial dan generasi Z dalam setiap pembahasan dan diskusi selama kepemimpinan Indonesia di G20 sangat penting.

Karena materi bahasan tidak hanya memiliki kepentingan nasional maupun internasional, tetapi juga secara personal.

"Kalau buat saya pribadi sebagai milenial juga, banyak pesan-pesan yang ingin saya sampaikan lewat forum ini, salah satunya sebenarnya ingin memotivasi dan menginspirasi anak-anak muda untuk ingin tahu. Dalam berbagai kesempatan dan di platform (media sosial), saya selalu mengangkat rasa ingin tahu dan saya menjadi warga negara yang memang ingin berpartisipasi dan aktif," tuturnya.

Baca juga: 3 Agenda Presidensi G20 yang Dorong Transformasi Ekonomi Indonesia

Sebagai generasi milenial, Maudy Ayunda bertekad untuk tidak sekadar aktif memberikan kontribusi kepada negara, namun juga lebih membuka diri atas wawasan dan informasi.

Termasuk update terbaru mengenai diskusi penting dalam Presidensi G20 Indonesia yang harus menjadi prioritas personal untuk anak-anak muda.

Maudy yang berprofesi sebagai penyanyi sekaligus penulis lagu ini mengatakan, akan berkomunikasi aktif mengenai penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia yang disampaikan tiap minggu.

Ia berpendapat, mengenai objektivitas informasi yang dikemas melalui konten pasti menarik para milenial sekaligus mudah dicerna oleh masyarakat luas.

"Kita juga tetap akan menggunakan platform media sosial dan platform saya agar tetap bisa bertemu dengan teman-teman milenial dan gen Z," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com