JAKARTA, KOMPAS.com - Netflix adalah layanan streaming berbasis langganan yang bisa digunakan untuk menonton acara TV dan film tanpa iklan di perangkat yang terhubung ke internet. Saat ini film dan series di Netflix semakin digemari untuk mengisi waktu, mengingat pandemi membuat aktivitas kita di luar rumah menjadi berkurang.
Di awal kemunculannya, Netflix mengharuskan penggunaan kartu kredit untuk bisa berlangganan. Ini tentu membatasi orang-orang yang ingin menikmati layanan Netflix namun tidak memiliki kartu kredit.
Namun sekarang kamu tak perlu khawatir, karena pembayaran Netflix sudah bisa dilakukan dengan e-wallet atau dompet elektronik seperti Gopay dan Dana. Simak cara bayar netflix pakai Gopay dan Dana berikut ini:
Baca juga: Jelang Lebaran, Ini Cara dan Syarat Tukar Uang Baru di Layanan Kas Keliling
Cara Bayar Netflix Pakai Gopay
1. Buka Netflix.com melalui mobile/desktop browser (bukan aplikasi)
2. Registrasi atau login ke akun Netflix kamu dengan memasukkan alamat email
3. Pilih paket bulanan yang diinginkan
4. Pilih metode pembayaran digital wallet GoPay
5. Masukkan nomor HP yang kamu gunakan untuk akun GoPay, lalu klik “I Agree”
6. Pilih “Start Membership”
7. Kode OTP akan dikirimkan ke nomor HP yang terdaftar
8. Masukkan Kode OTP dan PIN GoPay.
9. Pembayaran selesai
Di bulan-bulan selanjutnya, saldo GoPay kamu akan otomatis terpotong untuk tetap berlangganan Netflix, sesuai nominal paket yang kamu pilih.
Cara Bayar Netflix Pakai Dana
1. Buka Netflix melalui mobile/desktop browser
2. Registrasi atau login dengan email dan password kamu
3. Pilih paket berlangganan bulanan
4. Pilih metode pembayaran digital wallet DANA
5. Masukkan nomor HP yang terdaftar di DANA, lalu klik “Berikutnya”
6. Login ke akun DANA, lalu masukkan kode aksesnya
7. Proses selesai dan paket langganan Netflix sudah aktif
Berikut paket-paket berlangganan Netflix beserta harganya yang bisa kamu pilih:
Baca juga: Mudah, Ini Cara Mengubah Paket Netflix
Mobile (Harga: Rp 54.000)
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.