JAKARTA, KOMPAS.com - Pembiayaan terhadap ekonomi hijau dinilai masih terbatas. Padahal, hal ini jadi salah satu agenda yang akan didorong dalam rangkaian Presidensi Indonesia di G20.
Adapun, pembiayaan hijau merupakan salah satu agenda dari finance track. Hal ini terdapat dalam agenda transisi energi berkelanjutan atau dalam sustainable finance.
Deputi Bidang Ekonomi Kementerian PPN/Bappenas, Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, dalam mendorong ekonomi hijau, masalah pembiayaan masih menjadi tantangan.
Baca juga: Pembiayaan terhadap Ekonomi Hijau Masih Terbatas
Berdasarkan keterangan dia, saat ini pembiayaan untuk ekonomi hijau masih terbatas.
"Kebutuhan (pembiayaan hijau) ada tetapi kuantitas pembiayaan dan variasi pembiayaannya masih terbatas," kata dia dalam Green Economy Indonesia Summit 2022, Rabu (11/5/2022).
Ia menambahkan, saat ini masih banyak perusahaan pembiayaan yang enggan untuk menyalurkan pembiayaan pada proyek hijau.
Hal ini lantaran, proyek hijau masih dianggap memiliki risiko tinggi. Selain itu, tidak adanya insentif khusus juga membuat perusahaan pembiayaan enggan untuk membiayai proyek hijau.
Sementara itu, erusahaan pembiayaan infrastruktur PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) justru berkomitmen mendukung sustainable finance sebagai agenda dalam Presidensi G20 Indonesia.
Direktur Utama PT SMI Edwin Syahruzad mengatakan, dari tiga agenda utama yang akan dibicarakan dalam Presidensi G20 Indonesia, SMI akan mendukung program transisi energi terbarukan.
Baca juga: Program Pembiayaan Hijau, Wujud Nyata Sektor Perbankan dalam Membangun Masa Depan Berkelanjutan
"Yang paling relevan dari hal-hal yang menjadi agenda G20 bagi SMI saya rasa adalah bidang transisi energi yang berkelanjutan atau sustainable finance," kata dia dalam konferensi pers, Kamis (21/4/2022).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.