Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Lolos TKD dan Core Values Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Kompas.com - 18/05/2022, 11:00 WIB
Siti Maghfirah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sesuai jadwal, pelaksanaan Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values Rekrutmen Bersama BUMN 2022 akan dimulai pada 19 Mei hingga 24 Mei 2022. Para peserta yang lolos tahap administrasi, berhak lanjut ke tahap ini.

Setiap peserta pasti berkeinginan untuk dapat melewati seleksi hingga bisa diterima menjadi pegawai BUMN. Simak 5 tips berikut ini agar lolos di tahap TKD BUMN dan Core Values BUMN:

1. Banyak berlatih soal-soal tes

Pada dasarnya, TKD pada Rekrutmen Bersama BUMN 2022 ini, sama dengan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) pada pelaksanaan tes CPNS. Kamu bisa berlatih soal-soal yang banyak disediakan di internet, atau soal-soal kemampuan dasar di tes CPNS tahun-tahun sebelumnya.

Baca juga: Apa Itu Core Values BUMN? Seleksi Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Umumnya, tes kemampuan dasar berisikan tes wawasan kebangsaan (TWK) yang menguji kemampuan dan pengetahuan peserta dalam mengimplementasikan nasionalisme, integritas, bela negara, pilar negara, dan Bahasa Indonesia.

Dengan mengerjakan banyak latihan soal, kamu akan lebih familiar terhadap tipe-tipe soal nanti diujikan. Sehingga, kamu tidak akan kaget dengan jenis soal yang muncul saat hari pelaksanaan TKD.

2. Jangan begadang di malam sebelum tes

Mengerjakan soal TKD dan Core Values BUMN yang beragam dalam waktu singkat, pasti membutuhkan energi dan fokus yang tinggi. Maka, penting bagi peserta untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit.

Oleh karena itu, usahakan jangan begadang saat malam hari sebelum pelaksanaan tes. Karena, hal ini akan membuat tubuh menjadi lemas dan kepala pusing, sehingga menghambat kamu mengerjakan tes. Kamu jadi tidak bisa menggunakan kemampuan secara maksimal.

3. Meminta doa dari orang tua atau keluarga

Meminta doa dan restu orang tua atau keluarga dapat berpengaruh pada mental kamu saat akan mengerjakan tes. Kamu akan merasa yakin dan percaya diri bahwa dengan doa orang tua, pelaksanaan tes akan berjalan lancar dan baik.

Dengan kepercayaan diri ini, kamu akan merasa lebih rileks dan tenang saat mengerjakan soal. Sehingga, hal tersebut akan berpengaruh untuk mendapat pencapaian yang optimal.

Baca juga: Perhatikan 7 Hal Penting Ini Sebelum Ikuti TKD Rekrutmen Bersama BUMN

4. Fokus dan jangan terburu-buru dalam mengerjakan soal tes

Perasaan tegang adalah hal yang wajar saat mengerjakan sesuatu yang berhubungan dengan masa depan. Namun, jangan sampai ketegangan ini justru merusak konsentrasi kamu dalam mengerjakan soal.

Sebaiknya, fokus dan cermatilah setiap soal dengan teliti, baik dari segi kosakata maupun jenis soalnya. Kamu harus benar-benar paham dengan maksud soal tersebut, agar bisa menemukan jawaban yang terbaik.

Selain itu, faktor soal yang banyak dalam waktu yang singkat juga bisa membuat kita tertekan untuk mengerjakannya dengan cepat. Namun, sebaiknya hindari mengerjakan soal dengan terburu-buru. Karena, bisa jadi kamu jadi kurang teliti dan memilih jawaban yang salah.

5. Berserah diri kepada Tuhan

Jika kamu merasa sudah melakukan yang terbaik, mulai dari rajin berlatih sampai meminta doa pada orang tua, maka yang terakhir adalah berserah pada Tuhan apapun hasilnya. Dengan berserah, hati menjadi tenang dan ridha terhadap segala takdir yang digariskan oleh Tuhan.

Baca juga: Capai Ratusan Juta, Inilah 5 Perusahaan BUMN dengan Gaji Tertinggi

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ekonomi China Tumbuh Lebih dari Perkiraan, Pemerintah Berharap Investasi Jalan Terus

Ekonomi China Tumbuh Lebih dari Perkiraan, Pemerintah Berharap Investasi Jalan Terus

Whats New
Pemerintah Pantau Harga Minyak untuk Kebijakan Subsidi Energi

Pemerintah Pantau Harga Minyak untuk Kebijakan Subsidi Energi

Whats New
Dorong Kesejahteraan Pegawai, Bank Mandiri Integrasikan Program 'Well-Being'

Dorong Kesejahteraan Pegawai, Bank Mandiri Integrasikan Program "Well-Being"

Whats New
CEO Apple Berkunjung ke Indonesia, Bakal Tanam Investasi?

CEO Apple Berkunjung ke Indonesia, Bakal Tanam Investasi?

Whats New
Konflik Iran-Israel, Kemenaker Pantau Situasi di Timur Tengah

Konflik Iran-Israel, Kemenaker Pantau Situasi di Timur Tengah

Whats New
Menperin: Konflik Iran-Israel Bikin Ongkos Produksi Energi RI Naik

Menperin: Konflik Iran-Israel Bikin Ongkos Produksi Energi RI Naik

Whats New
Pelaku Industri Satelit Nasional Mampu Penuhi Kebutuhan Akses Internet Domestik

Pelaku Industri Satelit Nasional Mampu Penuhi Kebutuhan Akses Internet Domestik

Whats New
Sebanyak 930 Perusahaan Nunggak Bayar THR, Terbanyak di DKI Jakarta

Sebanyak 930 Perusahaan Nunggak Bayar THR, Terbanyak di DKI Jakarta

Whats New
3 Faktor Kunci yang Pengaruhi Perekonomian RI Menurut Menko Airlangga

3 Faktor Kunci yang Pengaruhi Perekonomian RI Menurut Menko Airlangga

Whats New
IHSG Melemah, Ini 5 Saham Paling 'Boncos'

IHSG Melemah, Ini 5 Saham Paling "Boncos"

Whats New
10 Bandara Tersibuk di Dunia Sepanjang Tahun 2023

10 Bandara Tersibuk di Dunia Sepanjang Tahun 2023

Whats New
Kedubes Denmark Buka Lowongan Kerja, Gaji Rp 132 Juta Per Tahun

Kedubes Denmark Buka Lowongan Kerja, Gaji Rp 132 Juta Per Tahun

Whats New
Pelemahan Rupiah Akan Berpengaruh pada Manufaktur RI

Pelemahan Rupiah Akan Berpengaruh pada Manufaktur RI

Whats New
Rupiah 'Ambles', Pemerintah Sebut Masih Lebih Baik dari Ringgit dan Yuan

Rupiah "Ambles", Pemerintah Sebut Masih Lebih Baik dari Ringgit dan Yuan

Whats New
Perkuat Struktur Pendanaan, KB Bank Terima Fasilitas Pinjaman 300 Juta Dollar AS dari Korea Development Bank

Perkuat Struktur Pendanaan, KB Bank Terima Fasilitas Pinjaman 300 Juta Dollar AS dari Korea Development Bank

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com