Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minat Jadi Agen Mandiri? Simak Persyaratan dan Cara Daftarnya

Kompas.com - Diperbarui 01/12/2022, 12:27 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Keberadaan Agen Mandiri (Mandiri Agen) semakin dibutuhkan. Sebagai kepanjangan tangan dari Bank Mandiri, Agen Mandiri memiliki berbagai layanan keuangan yang bisa diakses masyarakat. Lalu bagaimana cara menjadi Agen Mandiri serta syarat jadi Mandiri Agen?

Dikutip dari laman bankmandiri.co.id, Mandiri Agen adalah pihak yang berkerjasama dengan Bank Mandiri dalam menyediakan layanan perbankan dan layanan keuangan lainnya kepada masyarakat.

Dengan kata lain, Agen Mandiri berperan sebagai partner dalam kerja sama program Layanan Keuangan Digital (LKD) atau yang juga dikenal dengan branchless banking.

Lewat Agen Mandiri, nasabah tidak perlu datang ke kantor cabang Bank Mandiri untuk melakukan beragam transaksi perbankan seperti transfer uang, setor tunai, tarik tunai, dan pembayaran berbagai macam tagihan.

Baca juga: Jadi Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK, Mirza Adityaswara Mengudurkan Diri dari Presiden Komisaris OVO

Cukup datang ke Agen Mandiri terdekat yang telah bekerja sama dengan Bank Mandiri serta secara resmi terdaftar dan dapat melayani transaksi keuangan.

Nasabah dapat melakukan transaksi di Mandiri Agen walaupun cabang Bank Mandiri tutup operasional. Namun hari dan jam layanan Mandiri Agen dapat berbeda-beda tergantung dari jadwal buka usaha Mandiri Agen yang bersangkutan.

Biasanya Agen Mandiri sangat dibutuhkan di daerah yang jauh dari ATM Mandiri maupun kantor cabang Bank Mandiri. Sehingga masyarakat pelosok cukup mendatangi Agen Mandiri terdekat.

Adapun keuntungan menjadi Mandiri Agen adalah akan mendapatkan komisi atas setiap transaksi yang diproses menggunakan sarana transaksi yang telah ditentukan oleh Bank Mandiri.

Baca juga: Cek Aturan Tarif dan Dasar Pengenaan BPHTB Terbaru

Nah, bagi masyarakat yang berminat menjadi Agen Mandiri (Mandiri Agen), simak tahapan-tahapan atau cara mendaftar jadi Agen Mandiri serta persyaratannya berikut ini.

Layanan Agen Mandiri

  • Layanan Pembukaan Rekening Tabungan
  • Setor Tunai
  • Tarik Tunai
  • Transfer Dana (antar rekening Bank Mandiri & antar Bank)
  • Pembayaran Tagihan seperti:
    • Tagihan Listrik
    • Tagihan Telepon
    • Tagihan Kartu Kredit
    • Pembayaran Angsuran Pinjaman
    • BPJS Kesehatan & BPJS Ketenagakerjaan
    • Tiket (Kereta/Pesawat) dll
  • Pembelian seperti:
    • Token Listrik,
    • Pulsa HP
  • Layanan Penyaluran Program Bantuan Sosial Pemerintah seperti:
    • Program Keluarga Harapan (PKH)
    • Program Sembako
    • Kartu Tani

Baca juga: Soal Investasi Elon Musk Investasi di RI, Luhut: Tidak Semudah Menjentikkan Jari

Persyaratan dan cara mendaftar jadi Agen Mandiri di kantor cabang maupun onlinebankmandiri.co.id Persyaratan dan cara mendaftar jadi Agen Mandiri di kantor cabang maupun online

Syarat jadi Agen Mandiri

Adapun persyaratan umum untuk menjadi Agen Mandiri adalah sebagai berikut:

  • WNI, berusia minimal 21 tahun
  • Memiliki sumber penghasilan utama yang berasal dari :Kegiatan usaha tidak berbadan hukum dan telah berjalan minimum 2 (dua) tahun dibuktikan dengan dokumen perizinan usaha sesuai ketentuan yang berlaku, atau
  • Kegiatan kepegawaian/pensiunan, dibuktikan dengan surat pengangkatan pegawai tetap atau surat keterangan kerja atau surat keterangan pensiun
  • Wajib memiliki rekening Bank, dalam hal Calon Agen belum memiliki rekening, diminta untuk membuka rekening Bank Mandiri
  • Calon Agen belum bekerja sama dengan bank lain
  • Memiliki sarana untuk dapat menjalankan fungsi sebagai Mandiri Agen, yaitu komputer/ laptop/smartphone, dan koneksi terhadap jaringan komunikasi.
  • Memiliki tempat penyimpanan uang dan dokumen yang aman dengan kondisi terkunci di tempat usaha.

Baca juga: Gelar RUPST, TBIG Bakal Tebar Dividen Senilai Rp 815,7 Miliar

Syarat dokumen yang wajib dipenuhi calon Agen Mandiri

Sedangkan persyaratan dokumen yang perlu disiapkan untuk menjadi Agen Mandiri adalah sebagai berikut:

  • Formulir Pendaftaran yang diisi dan ditandatangani oleh calon Agen Mandiri.
  • Fotocopy e-KTP atau Surat Keterangan Domisili yang ditandatangani Kelurahan.
  • Fotocopy Surat Keterangan Usaha (SKU bagi Calon Agen yang memiliki usaha)
  • Bagi Calon Agen Mandiri yang berpenghasilan tetap sebagai Pegawai/Pensiunan:
  • Slip gaji terakhir atau SK Pengangkatan Pegawai
  • SK pensiun
  • Fotocopy NPWP (bagi yang diwajibkan sesuai Undang-Undang) atau Surat keterangan tidak memiliki NPWP (bagi yang belum diwajibkan sesuai Undang-Undang).

Baca juga: Respons Inflasi, Bank Indonesia Bakal Naikkan Suku Bunga?

Cara mendaftar jadi Agen Mandiri

Secara umum, cara mendaftar jadi Agen Mandiri bisa dilakukan secara offline di kantor cabang Bank Mandiri dan online di laman https://bit.ly/join-mandiriagen.

Pendaftaran Agen Mandiri di kantor cabang

Berikut tahapan-tahapan atau cara mendaftar jadi Agen Mandiri di kantor cabang:

  • Datang ke kantor cabang Bank Mandiri yang terdekat
  • Melakukan pengisian formulir pendaftaran Agen Mandiri
  • Melampirkan dokumen yang diperlukan
  • Telah memenuhi persyaratan & ketentuan yang berlaku

Pendaftaran Agen Mandiri secara online

Sementara, cara mendaftar jadi Agen Mandiri secara online adalah sebagai berikut:

  • Proses mendaftarkan diri dengan cara mengunjungi link https://bit.ly/join-mandiriagen
  • Calon Agen Mandiri akan diminta untuk mengisi data diri yaitu nomor KTP, nama, email, no HP, dan lokasi usaha
  • Data calon Agen Mandiri yang masuk akan ditindaklanjuti oleh petugas kantor cabang Bank Mandiri terdekat dengan lokasi usaha calon Agen.

Baca juga: Ini Daftar 100 Pinjaman Online Ilegal Terbaru yang Ditutup SWI

Fasilitas yang akan didapat Agen Mandiri

  • Spanduk
  • Banner
  • Sertifikat
  • Brosur
  • Buku Panduan Agen
  • Sarana Transaksi berbasis WEB dan/atau Sarana EDC Mini ATM
  • Pelatihan yang dilakukan oleh petugas Bank

Nah, itulah informasi seputar persyaratan dan cara menjadi Agen Mandiri (Mandiri Agen) terbaru. Untuk informasi lengkap mengenai pendaftaran Agen Mandiri, bisa menghubungi Telp: 14000, +62-21-52997777, Fax: +62-21-52997735, atau Email: mandiricare@bankmandiri.co.id.

Persyaratan dan cara mendaftar jadi Agen Mandiri di kantor cabang maupun onlineDok Bank Mandiri Persyaratan dan cara mendaftar jadi Agen Mandiri di kantor cabang maupun online

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com