Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Lowongan Kerja Kontrak 6 Bulan di Kantor Sri Mulyani, Lulusan SMK Boleh Mendaftar

Kompas.com - 27/05/2022, 08:00 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi kamu pencari kerja, Kementerian Keuangan melalui melalui Pusat Sistem Informasi Teknologi Keuangan (Pusintek), Sekretariat Jenderal Kementerian Keuangan membuka lowongan pekerjaan untuk lulusan SMK, D-3, sampai S-1 jurusan Teknik Informatika.

"Dalam rangka pengembangan sistem informasi, pengelolaan kegiatan operasional, dan pemberian layanan TIK, Pusintek mengundang putra-putri terbaik Republik Indonesia yang memenuhi persyaratan dan kualifikasi untuk menjadi bagaian Tenaga Ahli IT di Lingkungan Pusintek melalui seleksi pengadaan jasa lainnya perorangan," tulis mereka dalam akun resmi Instagram Pusintek, dikutip Kompas.com, Jumat (27/5/2022).

Baca juga: Anak Usaha Kimia Farma Buka 5 Lowongan Kerja untuk D-3 dan S-1, Ini Posisi yang Dicari

Adapun diumumkan, seleksi ini diperuntukkan bagi Jasa Lainnya Perorangan secara kontrak selama enam bulan terhitung mulai tanggal 1 Juli 2022-31 Desember 2022, bukan untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Untuk mendaftar, kamu bisa langsung menuju laman https://rekrutmen-pusintek.kemenkeu.go.id/#/

Sebagai catatan, tenggat dari lowongan ini adalah tanggal 29 Mei 2022.

Adapun berikut ini adalah persyaratan umum untuk mengikuti seleksi di Pusintek.

Baca juga: BUMN Konstruksi Ini Buka Lowongan Kerja, Simak Posisi dan Syaratnya

Persyaratan Umum:

a. Warga Negara Indonesia

b. Sehat jasmani dan rohani

c. Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)

d. Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

e. Tidak memiliki ketergantungan pada narkoba dan obat-obatan terlarang

f. Tidak pernah terlibat perbuatan melanggar hukum

g. Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi.

Setelah menyimak persyaratan umum berikut ini adalah lowongan kerja yang dibuka di Pusintek.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com