Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Medio by KG Media
Siniar KG Media

Saat ini, aktivitas mendengarkan siniar (podcast) menjadi aktivitas ke-4 terfavorit dengan dominasi pendengar usia 18-35 tahun. Topik spesifik serta kontrol waktu dan tempat di tangan pendengar, memungkinkan pendengar untuk melakukan beberapa aktivitas sekaligus, menjadi nilai tambah dibanding medium lain.

Medio yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut.

Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Kekuatan UKM Lokal dalam Menghidupi Wisata dan Masyarakat Lokal

Kompas.com - 28/05/2022, 15:00 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Oleh: Fauzi Ramadhan dan Fandhi Gautama

KOMPAS.com - Untuk dapat membantu meningkatkan taraf hidup dan pariwisata masyarakat lokal, pemerintah perlu melakukan aksi nyata, seperti pengembangan lokasi wisata, pembangunan infrastruktur, serta pengalokasian dana untuk UKM masyarakat lokal.

Akan tetapi, peran dari pemerintah saja tidaklah cukup. Kolaborasi antaranggota masyarakat pun diperlukan sehingga proses dan hasilnya dapat menjadi lebih efektif. Salah satu caranya adalah mewujudkan kerja sama antara UKM lokal dan tempat wisata lokal.

Dengan adanya kolaborasi ini, masyarakat dapat lebih solid menghadapi tantangan-tantangan yang kelak akan dihadapi. Bahkan, ini berpotensi untuk meminimalisasi berkurangnya pendapatan akibat minim wisatawan.

Hadi Kuncoro, Pendiri Powercommerce.asia, memiliki suatu kiat yang dapat dilakukan agar wisata lokal dapat bertahan dari situasi ini, yakni lewat penggunaan e-commerce. Ia lantas membagikannya melalui siniar (podcast) Smart Inspiration edisi Smart E-Commerce episode “Dukung UKM Lokal Lewat Wisata Lokal” di Spotify.

“Bagi teman-teman UKM yang berada di daerah wisata, entah itu kota Bali, Jogja, Mandalika, Mataram, Lombok, dan sejenisnya, teknologi (e-commerce) ini bisa dimanfaatkan untuk bagaimana ngetrack, membangun awareness, dan mendatangkan minat wisatawan untuk datang ke daerahnya,” ucap Hadi.

Hadi lantas memberikan salah satu contoh nyata dari manfaat penggunaan e-commerce oleh UKM lokal ini terhadap peningkatan pengunjung wisata lokal, yakni sebuah bisnis esens aromaterapi asal Bali.

Bisnis lokal yang sempat ramai di Bali ini berhasil mempromosikan wisata lokal Bali ke luar pulau, bahkan sampai ke luar negeri.

“Sampai ekspor ke sana (luar negeri),” ungkap pria yang sudah 20 tahun lebih berpengalaman dalam dunia startup ini.

Baca juga: Menkop Teten: Kekuatan UMKM Ada di Produk Custom

Akan tetapi, menurut Hadi, untuk dapat mencapai prestasi tersebut, perlu adanya sinergi dan bantuan dari pemerintah terhadap UKM lokal. “Jika semua ini didukung oleh pemerintah sebagai suatu gerakan wisata dalam negeri, seharusnya bisa lebih cepat recovery (dan prosesnya),” ucap Hadi.

Terlebih, selama dua tahun belakangan ini, UKM dan wisata lokal dihajar habis-habisan oleh ketidakpastian pandemi. Diharapkan, bantuan dari pemerintah merupakan suatu suntikan semangat agar UKM dan wisata lokal ini dapat bangkit secara perlahan.

Meskipun demikian, Hadi mengingatkan bahwa para UKM lokal ini harus bisa dan mampu untuk berdiri sendiri tanpa menunggu bantuan pemerintah, yakni memanfaatkan e-commerce. Sebab, hal ini bisa mendatangkan wisatawan untuk datang mengunjungi wisata lokal dengan efektif.

“Teman-teman UKM, pebisnis, atau pengusaha daerah wisata bisa menggunakan online, digital, atau e-commerce ini sebagai alat untuk menjual keluar atau untuk menarik wisatawan masuk ke daerahnya,” tegas Hadi.

Lantas, bagaimana kiat-kiat praktisnya? Dengarkan lebih lengkapnya dalam siniar Smart Inspiration edisi Smart E-Commerce episode “Dukung UKM Lokal Lewat Wisata Lokal”.

Selain itu, bagi kamu yang ingin belajar tentang informasi strategis seputar menjalankan bisnis, elaborasi perspektif, dan cara menemukan keseimbangan hidup yang lebih berkualitas serta berbahagia, dengarkan siniar Smart Inspiration di Spotify!

Dengarkan episode selengkapnya atau siniar inspiratif lainnya dengan mengakses tautan berikut dik.si/smart_powercomm.

Baca juga: Penyaluran Kredit Tumbuh 8,25 Persen, BPR Fokus Dukung Pemulihan UMKM

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com