Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MRT Jakarta sejak Pagi Gangguan, Dugaan Awal karena Gangguan Teknis

Kompas.com - 09/06/2022, 13:45 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - MRT Jakarta mengalami gangguan sejak pukul 08.17 WIB hingga saat ini sehingga membuat sejumlah perjalanan mengalami keterlambatan.

Sejumlah penumpang pun mengajukan keluhannya ke akun Twitter resmi MRT Jakarta karena merasa tidak mendapatkan pemberitahuan yang jelas dari petugas yang ada di stasiun.

"@mrtjakarta min.... ini kenapa ya MRTnya? Tetiba MRT kedua arah berhenti di stasiun Blok A. Tanpa ada pemberitahuan jelas utk penumpangnya." tulis pemilik akun @RASPokebangets.

Baca juga: Ini Alasan Stasiun Manggarai Dijadikan Stasiun Sentral pada 2023

Penumpang MRT lainnya mengeluhkan tidak adanya informasi terkait gangguan perjalanan MRT ini di media sosial sedangkan ia sudah terlanjur membeli tiket secara online.

"@mrtjakarta min kenapa ga diumumin di socmed kalau kereta terlambat? saya udh terlanjur beli tiket di apps dan masuk stasiun baru petugasnya bilang. mana ga ada opsi refund tiket kalo di apps," tulis akun @BuAnggun.

Baca juga: Mulai Hari Ini, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 23.00 WIB

Akun Twitter MRT Jakarta pun meminta maaf atas gangguan yang terjadi.

"Selamat siang, Kak. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya, saat ini sedang terjadi gangguan operasional, sedang dilakukan perbaikan yang diperlukan oleh petugas terkait. Jika sudah ada update lebih lanjut, akan diinformasikan melalui sosial media MRT Jakarta ya. Terima kasih," tulis akun @mrtjakarta dalam sebuah balasan pada pukul 12.35 WIB.

Baca juga: Kereta MRT Jakarta Alami Gangguan Kamis Pagi, Kini Sudah Normal Lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+