Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Volume Penumpang dan Penerbangan Terus Meningkat, AP I: Mei 2022 Tertinggi Sepanjang Pandemi

Kompas.com - 14/06/2022, 15:35 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

Bandara Juanda Surabaya catat pergerakan penumpang tertinggi

Di antara 15 bandara yang dikelola oleh Angkasa Pura I, Bandara Juanda Surabaya menjadi yang paling tinggi melayani pergerakan penumpang di Mei 2022, yaitu sebesar 1.091.313 penumpang dengan rincian 980.539 penumpang domestik, 64.412 penumpang internasional, dan 46.362 penumpang transit.

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali melayani pergerakan penumpang tertinggi kedua, yaitu sebesar 1.010.053 penumpang dengan rincian 772.116 penumpang domestik, 237.708 penumpang internasional, dan 229 penumpang transit.

Di urutan ketiga yaitu Bandara Sultan Hasanuddin Makassar yang melayani sebesar 947.393 penumpang dengan rincian 733.629 penumpang domestik, 5.871 penumpang internasional, dan 207.893 penumpang transit.

Sementara untuk pergerakan pesawat, Bandara Juanda Surabaya menjadi yang paling tinggi dengan melayani 7.466 penerbangan dengan rincian 7.039 penerbangan domestik, dan 427 penerbangan internasional.

Bandara Sultan Hasanuddin melayani pergerakan pesawat tertinggi kedua yaitu sebesar 7.164 penerbangan dengan rincian 7.135 penerbangan domestik, dan 29 penerbangan internasional.

Di urutan ketiga yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali yang melayani sebesar 947.393 penumpang dengan rincian 7.002 penerbangan dengan rincian 5.711 penerbangan domestik dan 1.291 penerbangan internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com