Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Mandiri Gelontorkan Rp 2,1 Miliar untuk Bangun Fasilitas Desalinasi Air Laut di Labuan Bajo

Kompas.com - 17/06/2022, 15:57 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

MANGGARAI BARAT, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menggelontorkan dana sebesar Rp 2,1 miliar untuk membangun fasilitas desalinasi air laut di wilayah destinasi wisata, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Fasilitas itu dibangun untuk menyediakan air tawar bagi masyarakat di wilayah pesisir, dengan cara mengurangi kadar garam berlebih air laut.

Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rudi As Aturridha mengatakan, perseroan telah membuat 4 titik pembangunan sarana air bersih di wilayah Labuan Bajo.

Adapun ke-4 wilayah tersebut terdiri dari Desa Macang Tanggar, Desa Warloka, Desa Warloka Pesisir, dan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kampung Ujung.

Baca juga: Rupiah dan IHSG Kompak Ditutup Melemah pada Akhir Pekan

“Program bantuan air bersih yang berlokasi di empat titik ini merupakan desa penunjang wisaa di Labuan Bajo,” ujar Rudi di Labuan Bajo, Jumat (17/6/2022).

Lebih lanjut Rudi menjelaskan, pembangunan fasilitas desalinasi tersebut merupakan bagian dari program bantuan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL).

Fasilitas pemisahan air laut tersebut diharapkan dapat menjadi salah satu proyek infrastruktur utama di kawasan wisata superprioritas tersebut.

Pasalnya, saat ini ketersediaan air bersih yang layak konsumsi merupakan salah satu persoalan mendesak yang harus diselesaikan pemerintah setempat.

Tidak hanya penyediaan air bersih, untuk meningkatkan gairah perekonomian dan wirausaha di Labuan Bajo, Bank Mandiri juga memberikan pendampingan untuk menguatkan dan menumbuhkan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

"Sehingga, bantuan yang diberikan dikelola oleh Bumdes yang diharapkan dapat mendorong penguatan ekonomi di desa," ucap Rudi.

Baca juga: Bank Mandiri Pasang Target Transaksi Livin Tembus Rp 3.000 Triliun di Penghujung 2022

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com