Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meroket 222 Persen, Jasa Marga Raup Laba Bersih Rp 1,62 triliun

Kompas.com - 24/06/2022, 18:08 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk catatkan kenaikan laba bersih di 2021 sebesar Rp 1,62 triliun atau 222,4 persen dibandingkan tahun 2020.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana mengatakan, peningkatan laba bersih tersebut ditopang oleh pertumbuhan pendapatan usaha sebesar 22,8 persen menjadi Rp 11,78 triliun.

Pendapatan usaha ini berasal dari kontribusi pendapatan tol sebesar Rp 10,79 triliun yang naik sebesar 23,1 persen dan kenaikan pendapatan usaha lain sebesar 20 persen menjadi Rp 990,07 miliar.

Baca juga: PT Bukit Asam Bagikan 100 Persen Laba Bersih 2021 sebagai Dividen

"Kemampuan Jasa Marga dalam mempertahankan kinerja positif (kenaikan laba bersih) ini tercermin dari pertumbuhan pendapatan usaha," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat (24/6/2022).

Volume lalin pulih, Jasa Marga optimistis

Perusahaan dengan kode emiten JSMR ini optimistis akan terus meningkatkan kinerja positif selama 2022. Hal ini seiring dengan kondisi pandemi Covid-19 yang semakin pulih dan peningkatan volume lalu lintas yang sudah jauh lebih baik.

Apalagi Jasa Marga membuka tahun ini dengan kenaikan laba bersih di Kuartal I 2022 sebesar 142,7 persen dibandingkan Kuartal I 2021 menjadi Rp 392,8 miliar.

"Sebagai market leader di industri jalan tol Indonesia, kami optimis kinerja ini dapat meningkat di tahun 2022," kata dia.

Di tengah kondisi ekonomi Indonesia yang terus bangkit dan beranjak pulih dari pandemi, peningkatan mobilisasi masyarakat menjadi katalis positif terhadap kenaikan volume lalu lintas Perseroan.

Oleh karenanya, Jasa Marga mencatat lalu lintas harian rata-rata kendaraan pada periode Januari hingga Mei 2022 mencapai 3,2 juta kendaraan per bulannya.

Jumlah lalu lintas harian rata-rata ini meningkat 12,8 persen jika dibandingkan periode yang sama di tahun 2021, serta meningkat 27 persen jika dibandingkan dengan periode tahun 2020.

"Kami mencatat tren positif peningkatan volume lalu lintas di seluruh jalan tol Jasa Marga Group dari tahun ke tahun seiring dengan meningkatnya mobilitas masyarakat," tuturnya.

Baca juga: Jasa Marga Lakukan Pemeliharaan Tol Jakarta-Tangerang, Ini Lokasi dan Jadwalnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com