Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam 1 Kg Berapa Liter?

Kompas.com - 04/07/2022, 09:49 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Dalam 1 kg berapa liter atau 1 kilo berapa liter? Pertanyaan tersebut barangkali cukup familiar mengigat kedua satuan berat kilogram dan liter paling sering digunakan dalam menentukan ukuran.

Satuan kilogram merupakan sebuah satuan massa atau disebut satuan berat dalam SI (sistem internasional). Simbol yang telah resmi untuk satuan kilogram ini berupa dua huruf yaitu kg.

Sementara standar umum lainnya dalam berat yang lebih kecil adalah gram, di mana 1 kg setara dengan 1.000 gram. Selain kg dan gram, satuan massa lainnya yang dikenal dalam SI antara lain decigram (dg) milligram (mg), centigram (cg), dan seterusnya.

Berbeda dengan kg yang merupakan satuan massa, liter adalah satuan untuk volume. Simbol penulisan untuk liter adalah l kecil (l), meski sering pula ditulis dengan l besar atau kapital (L).

Baca juga: Jadwal KRL Solo Jogja Terbaru 2022 Lengkap Semua Stasiun

Satuan volume juga bukan merupakan standar SI, namun lazim dikonversikan ke dalam kg maupun gram. Dalam SI, untuk mengukur volume digunakan meter kubik dan ditulis dengan m3.

1 kg berapa liter?

Untuk menjawab pertanyaan 1 kg berapa liter, maka perlu mengkonversi besarannya terlebih dahulu. Ini karena kg adalah satuan massa, sementara liter adalah volume, sehingga tidak bisa kg dikonversi secara langsung ke liter.

Agar bisa mengonversi kg ke liter, maka diperlukan besaran lain yang disebut massa jenis atau biasa juga disebut tingkat kepadatan (densitas).

1 kg berapa liter atau 1 kilo berapa liter atau 1 kg sama dengan berapa literDokumentasi Diskominfo Kota Bandung 1 kg berapa liter atau 1 kilo berapa liter atau 1 kg sama dengan berapa liter

Massa jenis ini merupakan bagian penting dalam perhitungan kilogram menjadi liter. Benda cair, atau benda padat yang dicairkan, menggunakan ukuran ini.

Baca juga: Ini Jenis-jenis Pinjaman dan Bunga di Pegadaian Terbaru

Mengutip dari laman btbrd.bppt.go.id, massa jenis atau densitas atau kerapatan adalah pengukuran massa setiap satuan volume benda.

Massa jenis bergantung pada besar massa dan volume benda. Semakin tinggi massa jenis suatu benda, maka semakin besar pula massa setiap volumenya. Itu sebabnya, 1 kg berapa liter, hasilnya tidak akan sama dengan konversi 1 kilo berapa liter air biasa.

Sederhananya, massa jenis adalah tetapan yang dimiliki oleh setiap benda baik padatan, cair atau gas. Cara menghitung massa jenis adalah massa dibagi volume atau rho (massa jenis)= m (massa)/v (volume).

Dosen Departemen Fisika Universitas Gadjah Mada (UGM) Dr. Edi Suharyadi, M.Eng menjelaskan, massa jenis dari air adalah 0,997 yang jika dibulatkan menjadi 1 dalam satuan kilogram atau liter. Sehingga ketika air 1 liter ditimbang, maka beratnya adalah 1 kilogram.

Baca juga: Biografi Pablo Escobar, Bos Kartel Narkoba Terkaya Dunia

Namun berbeda dengan minyak. Edi menjelaskan bahwa massa jenis minyak goreng tidak sama dengan massa jenis air. Massa jenis minyak goreng adalah sekitar 0,9 (1 liter minyak goreng sekitar 0,9 kg).

Mengapa air dan minyak tidak dapat saling bercampur? Salah satu penyebabnya adalah perbedaan densitas. Massa total atau berat total minyak lebih kecil dari massa yang terkandung pada air.

Sehingga jawaban 1 kg sama dengan berapa liter, jika ada volume minyak 2 liter berarti massa atau berat minyak goreng adalah 1,8 kilogram, tidak bulat menjadi 2 kilogram.

"Jika ada volume minyak 2 liter berarti massa minyak = 1,8 kg. " kata Edi.

Simak penjelasan 1 kg berapa liter atau 1 kilo berapa liter atau 1 kg sama dengan berapa liter.KOMPAS.COM/MARKUS YUWONO Simak penjelasan 1 kg berapa liter atau 1 kilo berapa liter atau 1 kg sama dengan berapa liter.

Jadi ketika masyarakat menemukan minyak goreng kemasan 2 liter namun beratnya di timbangan tak sampai 2 kilogram, itu adalah hal yang sangat wajar. Itulah penjelasan soal 1 kg berapa liter. (Penulis: Nur Rohmi Aida/Editor: Inten Esti Pratiwi).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com