Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Top Up LinkAja Tanpa Biaya Admin

Kompas.com - 19/07/2022, 21:46 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comCara top up LinkAja bisa dilakukan dengan beberapa metode. Bagi pengguna yang ingin top up LinkAja tanpa biaya admin, maka pilihannya adalah top up LinkAja melalui Bank Himbara (Bank BNI, Bank Mandiri, Bank BRI, dan Bank BTN).

Cara top up LinkAja melalui Bank Himbara pun terbilang mudah. Pengguna bisa memilih metode top up LinAja yang diinginkan, mulai dari ATM, mobile banking, internet banking, mesin EDC, hingga SMS banking.

LinkAja sendiri merupakan salah satu dompet digital yang banyak digunakan di Indonesia. E-wallet yang satu ini menawarkan berbagai kemudahan bagi para penggunanya, termasuk dalam hal cara top up LinkAja.

Baca juga: Inflasi dan Resesi Global Bisa Berdampak ke Industri Hulu Migas, Seperti Apa?

LinkAja bisa dipakai untuk berbagai pembayaran seperti tagihan listrik, BPJS, telepon, internet hingga pembelian pulsa atau kuota internet, mengirim donasi, transfer antar akun, dan berbagai transaksi lainnya.

Terbaru, LinkAja menjadi salah satu opsi pembayaran Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi di SPBU melalui aplikasi MyPertamina. Karena itu, cara top up LinkAja menjadi penting untuk diketahui.

Dikutip dari laman linkaja.id, berikut cara top up LinkAja tanpa biaya admin di empat Bank Himbara:

Baca juga: IDEAS: Banjir Impor Pangan Adalah Ironi Besar Bagi Negeri Agraris Seperti Indonesia

Cara top up LinkAja via Bank Mandiri

1. Cara top up LinkAja via ATM Mandiri

  • Datang ke ATM Mandiri terdekat
  • Masukan kartu ATM Mandiri
  • Pilih bahasa yang diinginkan
  • Masukan PIN Kartu ATM Mandiri
  • Pilih "Uang Elektronik"
  • Pilih "LinkAja"
  • Masukkan nomor handphone yang terdaftar LinkAja
  • Masukkan nominal top up LinkAja
  • Konfirmasi transaksi
  • Top up LinkAja selesai

2. Cara top up LinkAja via Livin’ by Mandiri

  • Buka aplikasi Livin' by Mandiri
  • Login dengan menggunakan username dan password
  • Pilih menu 'Top Up LinkAja'
  • Pilih rekening debet
  • Masukkan no. handphone yang terdaftar di LinkAja
  • Masukkan nominal top up
  • Verifikasi transaksi dan masukan MPIN
  • Top up LinkAja selesai

3. Cara top up LinkAja via Internet Banking Mandiri

  • Login ke situs Livin' by Mandiri
  • Pilih menu 'Top-up'
  • Pilih sub menu 'Top Up LinkAja'
  • Pilih rekening debet
  • Masukkan nomor handphone yang terdaftar LinkAja
  • Masukkan nominal top up
  • Verifikasi transaksi
    • Jika nasabah menggunakan hard token, masukkan kode respon hard token
    • Jika nasabah menggunakan mobile approval, akses aplikasi Livin' by Mandiri untuk melakukan approval transaksi menggunakan MPIN
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: BUMN Konsultan Infrastruktur Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1 dan S2, Cek Syaratnya

Cara top up LinkAja via Bank BNI

1. Cara top up LinkAja via ATM BNI

  • Datang ke ATM BNI terdekat
  • Masukan kartu ATM BNI
  • Pilih bahasa yang diinginkan
  • Masukan PIN Kartu ATM BNI
  • Pilih 'Menu Lain'
  • Pilih 'Uang Elektronik'
  • Pilih 'LinkAja'
  • Masukkan nomor handphone yang terdaftar LinkAja
  • Masukkan nominal top up LinkAja
  • Konfirmasi transaksi
  • Top up LinkAja selesai

2. Cara top up LinkAja via BNI Mobile Banking

  • Buka aplikasi BNI Mobile Banking
  • Login dengan menggunakan username dan password
  • Pilih menu 'E-Wallet'
  • Pilih 'LinkAja'
  • Pilih rekening debet, masukkan nomor tujuan top up dan nominal
  • Verifikasi transaksi dan masukkan Password Trabsaksi
  • Top up LinkAja selesai

3. Cara top up LinkAja via BNI Internet Banking

  • Login ke situs BNI Internet Banking
  • Pilih menu 'Pembelian'
  • Pilih 'LinkAja'
  • Masukkan nominal, nomor handphone tujuan top up dan rekening debet
  • Verifikasi transaksi dan masukkan nomor token
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: Muncul Hastag #stopbayarpajak, Sri Mulyani: Artinya Anda Tidak Ingin Lihat Indonesia Bagus

4. Cara top up LinkAja via BNI SMS Banking

  • Buka Aplikasi BNI SMS Banking
  • Pilih menu 'Pembelian'
  • Pilih 'Top Up LinkAja'
  • Masukkan nomor handphone dan nominal top up
  • Kirim SMS ke 3346
  • Masukkan PIN challenge
  • Top up LinkAja selesai

5. Cara top up LinkAja via EDC BNI

  • Pilih main menu/F4
  • Pilih menu 'Top Up'
  • Pilih 'Uang Elektronik'
  • Pilih 'LinkAja'
  • Pilih 'Acc. description'
  • Masukkan nomor handphone
  • Masukkan nominal Top Up
  • Masukkan PIN kartu
  • Masukkan kembali PIN kartu
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: Erick Thohir: Kita Tidak Bisa Bicara Soal Kedaulatan Pangan Tanpa Melibatkan Peran Nelayan

Cara top up LinkAja via ATM BRI dengan mudah, cepat dan praktisDok Telkomsel Cara top up LinkAja via ATM BRI dengan mudah, cepat dan praktis

Cara top up LinkAja via Bank BRI

1. Cara top up LinkAja via ATM BRI

  • Datang ke ATM BRI terdekat
  • Masukan kartu ATM BRI
  • Pilih bahasa yang dikehendaki
  • Masukan PIN Kartu ATM BRI
  • Pilih Menu Lainnya
  • Pilih Pembayaran/Pembelian
  • Pilih Top Up LinkAja
  • Masukkan nomor handphone LinkAja
  • Masukkan nominal top up LinkAja
  • Konfirmasi transaksi
  • Pilih jenis sumber dana
  • Top up LinkAja selesai

2. Cara top up LinkAja via BRImo

  • Buka aplikasi BRImo
  • Login dengan menggunakan username dan password
  • Pilih Menu 'Dompet Digital'
  • Jika nomor ponsel belum ada di 'Daftar Tersimpan', maka pilih 'Top Up Baru'
  • Pilih 'LinkAja', masukkan no. handphone yang terdaftar di LinkAja
  • Aplikasi BRImo akan mengeluarkan informasi nama pengguna LinkAja dan nomor ponsel
  • Masukkan nominal top up dan pilih sumber dana. Jika sudah sesuai pilih 'Top Up'
  • BRImo akan menampilkan laman konfirmasi. Jika sudah benar pilih 'Top Up'
  • Masukkan PIN BRImo
  • Top up LinkAja selesai

3. Cara top up LinkAja via Internet Banking BRI

  • Login ke situs ib.bri.co.id
  • Pilih menu 'Pembayaran'
  • Pilih BRIVA
  • Pilih jenis Sumber Dana
  • Masukkan 5 angka kode untuk LinkAja: 91188 dan nomor handphone yang terdaftar di akun LinkAja (contoh: 91188-08122345xxxx)
  • Pilih kirim
  • Masukkan nominal top up
  • Pilih kirim
  • Masukkan password IB
  • Masukkan MToken
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: Mentan SYL Paparkan 4 Alasan Terbitnya Permentan Nomor 10 Tahun 2022

4. Cara top up LinkAja via SMS Banking BRI

  • Masuk ke Aplikasi BRI Mobile
  • Pilih Launcher Mobile Banking BRI
  • Pilih Isi Ulang
  • Pilih LinkAja
  • Masukkan nomor handphone LinkAja dan nominal top up
  • Masukkan 6 digit PIN Mobile Banking
  • Mobile Banking akan mengenerate SMS untuk dikirim ke 3300
  • Kirim SMS tersebut untuk melanjutkan transaksi Top Up LinkAja
  • Nasabah akan mendapatkan SMS notifikasi transaksi Top Up LinkAja berhasil

5. Cara top up LinkAja via EDC BRI

  • Pilih menu 'Mini ATM'
  • Pilih menu 'Pembayaran'
  • Pilih 'Briva'
  • Swipe kartu ATM
  • Masukkan 5 angka kode untuk LinkAja: 91188 dan nomor handphone yang terdaftar diakun LinkAja (contoh: 91188-08122345xxxx)
  • Masukkan 6 digit PIN kartu ATM BRI
  • Laman informasi Transaksi Briva
  • Masukkan nominal Top Up
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: Runtuhnya Usaha Petani Rakyat Akibat RI Masih Bergantung Impor

Cara top up LinkAja via Bank BTN

1. Cara top up LinkAja via ATM BTN

  • Datang ke ATM BTN terdekat
  • Masukan kartu ATM & Input PIN
  • Pilih Menu Uang Elektronik
  • Pilih LinkAja
  • Masukkan No. Handphone
  • Konfirmasi Data Nasabah
  • Masukkan Nominal Top Up
  • Pilih Sumber Rekening
  • Konfirmasi transaksi
  • Top up LinkAja selesai

2. Cara top up LinkAja via BTN Mobile Banking

  • Login Aplikasi
  • Masukkan password
  • Pilih menu 'Pembelian'
  • Pilih menu 'Top Up LinkAja'
  • Masukkan no. Handphone
  • Masukkan nominal top up
  • Pilih sumber rekening
  • Konfirmasi transaksi top up
  • Masukkan PIN
  • Top up LinkAja selesai

3. Cara top up LinkAja via Internet Banking BTN

  • Login Internet Banking
  • Masukkan Username & Password
  • Pilih menu 'Transfer & Pembayaran'
  • Pilih menu 'Pembelian'
  • Pilih 'Daftar Baru'
  • Pilih kategori institusi LinkAja
  • Masukkan nama penerima & no. telepon (handphone)
  • Input PIN (token) & submit
  • Pilih sumber rekening
  • Masukkan nominal top up
  • Ceklist "Saya telah membaca Term and Condition" & lanjut
  • Konfirmasi transaksi & input PIN (token)
  • Top up LinkAja selesai

Baca juga: Pelaku Ekonomi Kreatif Bisa Dapat Insentif Pajak

Demikian informasi seputar cara top up LinkAja tanpa biaya admin di 4 Bank Himbara. Selamat mencoba!

Cara top up LinkAja lewat BNI ATM, Mobile Banking, Internet Banking, dan SMS Banking dengan mudah dan praktisT-Cash Cara top up LinkAja lewat BNI ATM, Mobile Banking, Internet Banking, dan SMS Banking dengan mudah dan praktis

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com