Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paruh Pertama 2022, CIMB Niaga Bukukan Laba Bersih Rp 2,53 Triliun

Kompas.com - 27/07/2022, 19:23 WIB
Rully R. Ramli,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank CIMB Niaga Tbk mencatatkan kinerja keuangan positif pada semester I tahun 2022. Ini terefleksikan dari laba bersih perusahaan yang tumbuh double digit.

Bank dengan kode emiten BNGA itu membukukan laba bersih sebesar Rp 2,53 triliun pada paruh pertama tahun ini. Realisasi itu meningkat 20,41 persen dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 2,13 triliun.

"Kami mencatatkan kinerja yang menggembirakan pada semester pertama tahun ini," ujar Presiden Direktur CIMB Niaga, Lani Darmawan, dalam keterangannya, Rabu (27/7/2022).

Baca juga: Rilis Kartu Kredit Digital OCTO Card, Ini Target CIMB Niaga

Meskipun laba bersih meningkat, pendapatan bunga bersih CIMB Niaga tidak tumbuh signifikan. Tercatat pendapatan bunga bersih CIMB Niaga pada semester I-2022 sebesar Rp 6,54 triliun, hampir sama dengan periode yang sama tahun lalu.

Pendapatan bunga CIMB Niaga sebenarnya terkoreksi, dari Rp 9,42 triliun pada semester I-2021, menjadi Rp 9,27 triliun pada paruh pertama tahun ini. Namun demikian, perusahaan mampu menekan beban bunga.

Tercatat hingga pertengahan tahun ini, CIMB Niaga menyalurkan kredit atau pembiayaan sebesar Rp 189,7 triliun. Realisasi ini utamanya dikontribusikan oleh kredit korporasi dan kredit konsumer.

Baca juga: CIMB Niaga Finance Gelar Pameran Virtual, Sasar Pertumbuhan Pembiayaan 2 Kali Lipat

Di sisi lain, CIMB Niaga berhasil meningkatkan pendapatan dari pos lain. Tercatat pendapatan provisi dan komisi dari transaksi lainnya meningkat pada semester I-2022 menjadi Rp 1,2 triliun.

Adapun total aset CIMB Niaga sampai dengan 30 Juni 2022 sebesar Rp 311 triliun. Juga tidak jauh berbeda dengan periode yang sama tahun lalu.

Total dana pihak ketiga (DPK) mencapai Rp 232 triliun dengan rasio CASA meningkat menjadi 65,7 persen, di mana giro dan tabungan mengalami pertumbuhan masing-masing sebesar 16,9 persen secara yoy dan 7,7 persen secara yoy.

"Perolehan kinerja ini meningkatkan kepercayaan diri kami untuk mencapai target tahun 2022," ucap Lani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Work Smart
Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com