Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Medio by KG Media
Siniar KG Media

Saat ini, aktivitas mendengarkan siniar (podcast) menjadi aktivitas ke-4 terfavorit dengan dominasi pendengar usia 18-35 tahun. Topik spesifik serta kontrol waktu dan tempat di tangan pendengar, memungkinkan pendengar untuk melakukan beberapa aktivitas sekaligus, menjadi nilai tambah dibanding medium lain.

Medio yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut.

Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Pentingnya Portofolio dalam Investasi Saham

Kompas.com - 06/08/2022, 15:00 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Tiga Portofolio Saham

Portofolio pertama adalah growth atau pertumbuhan saham yang cepat dan tinggi. Investor yang menggunakan ini biasanya hanya berfokus pada target untuk memprediksi keuntungan.

Banyak investor dengan portofolio ini mencari perusahaan baru yang membutuhkan modal dan memiliki ruang untuk tumbuh daripada perusahaan yang memiliki lebih sedikit ruang untuk tumbuh.

Investor dalam portofolio pertumbuhan bersedia menangani fluktuasi jangka pendek dalam nilai dasar kepemilikan mereka dengan potensi keuntungan modal jangka panjang.

Jenis portofolio ini sangat ideal jika Anda memiliki toleransi risiko yang tinggi. Selain itu, portofolio ini cocok jika Anda ingin berinvestasi untuk jangka panjang.

Portofolio kedua adalah income atau pendapatan yang dibangun dengan fokus pada penciptaan pendapatan pasif berulang. Investor dengan portofolio ini mencari investasi yang membayar dividen tetap dengan risiko rendah terhadap aset dasar yang menghasilkan dividen tersebut.

Baca juga: Baru Mulai Investasi? Simak Dulu Informasi Berikut

Jenis portofolio ini sangat ideal jika Anda menghindari risiko atau berencana untuk berinvestasi dengan jangka waktu pendek hingga menengah.

Portofolio ketiga adalah value atau nilai yang terbuat dari saham bernilai tinggi. Tak hanya itu, nilai ini juga berasal dari saham yang dihargai rendah.

Adapun alasan mengapa investor membeli saham-saham yang di bawah harga adalah menahannya saat harga naik.

Oleh karena itu, alih-alih berfokus pada saham yang menghasilkan pendapatan, investor membeli saham untuk disimpan dalam waktu lama dengan tujuan pertumbuhan jangka panjang.

Jenis portofolio ini sangat ideal jika Anda memiliki toleransi risiko menengah dengan jangka waktu yang lama.

Dengarkan pembahasan lebih lanjut Djumiyati, Certified Financial Planner dan Jurnalis kontan.co.id, seputar portofolio saham dalam siniar Cuan bertajuk "Apa Pentingnya Portofolio?" hanya di Sportify.

Ikuti juga siniarnya agar kamu terus terinfo tiap episode terbarunya soal perencanaan keuangan, investasi, asuransi, dan masih banyak lagi!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com