Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KAI Gelar Promo Merdeka, Naik Kereta Eksekutif Cuma Rp 170.000, Simak Rute dan Keretanya

Kompas.com - 08/08/2022, 12:36 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberikan program Promo Merdeka dalam menyambut HUT ke-77 Republik Indonesia.

Melalui program Promo Merdeka tersebut, KAI membagikan 7.000 tiket kereta api dengan harga khusus.

Rinciannya, tarif tiket KAI kelas eksekutif hanya dengan Rp 170.000, bisnis dengan tarif Rp 77.000, dan ekonomi hanya Rp 17.000.

Pemesanan tiket Promo Merdeka dapat dilakukan mulai 7 Agustus sampai 17 Agustus 2022.

Baca juga: KAI Tebar Promo Tiket Kereta Murah Khusus HUT RI, Cek di Sini Syarat dan Rutenya

Perlu dicatat, Promo Merdeka KAI ini hanya belaku untuk keberangkatan pada tanggal 8 sampai 11 Agustus dan 15 sampai 17 Agustus 2022.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, promo ini hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access

"Tarif ini hanya berlaku untuk kereta api yang telah ditentukan," kata Joni dalam keterangan tertulis, Kamis (4/8/2022).

Baca juga: Ada Promo Tiket KAI Mulai Harga Rp 17.000, Ini Cara Mendapatkannya

Adapun, rute kereta api yang mendapatkan Promo Merdeka adalah:

- Jakarta-Surabaya PP

- Jakarta-Malang PP

- Purwokerto-Malang PP

- Jakarta-Solo PP

- Bandung-Surabaya PP

- Bandung-Solo PP

- Jakarta-Semarang PP

- Jakarta-Jombang PP, dan lainnya.

Selain itu, berikut ini adalah kereta api yang mendapatkan Promo Merdeka.

- KA Argo Cheribon

- Argo Parahyangan

- Brawijaya

- Gumarang

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com