Lantaran, pegawai itu diancam Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) karena menyebarluaskan video aksi pencurian yang dilakukan konsumen tersebut.
Pihak Manajemen Alfamart menjelaskan, ancaman dilakukan oleh seorang konsumen bersama pengacaranya yang terjadi di Alfamart Sampora di Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan pada Sabtu (13/8/2022) sekitar pukul 10.30 WIB.
"Terkait dengan pemberitaan seorang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen adalah benar," ujar manajemen Alfamart dalam unggahan di akun Twitter resminya @alfamart, Senin (15/8/2022).
Lalu bagaimana respons ritel ini? Baca di sini
5. Perusahaan yang 'Monopoli' Bisnis Mesin Pesawat di Dunia, Bukan Boeing atau Airbus
Meski ada beberapa negara mengklaim diri sebagai produsen pesawat terbang, untuk komponen utamanya alias mesin jet sejatinya hanya dikuasai oleh segelintir perusahaan.
Saking sedikitnya pemain di industri ini, bisa dikatakan produksi mesin jet di seluruh dunia 'dimonopoli' oleh tiga perusahaan saja.
Mesin jet ini kemudian banyak dipakai oleh perusahaan-perusahaan pembuat pesawat udara seperti Boeing (AS), Airbus (Eropa), Embraer (Brasil), Bombardier (Kanada), Shukoi (Rusia), Comac (China), Cesna (AS), Fokker (Belanda), hingga ATR (Italia).
Boeing maupun Airbus sendiri kerapkali membebaskan pembeli pesawatnya untuk memilih sendiri mesin jet yang akan digunakan. Itu sebabnya, meski banyak pesawat yang beredar dengan jenis yang sama seperti Airbus A330 maupun Boeing 737, namun memiliki mesin yang berbeda-beda.
Apa saja 3 perusahaan itu? Simak di sini
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.