Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat dan Cara Daftar Merchant Shopee Food

Kompas.com - 02/09/2022, 13:00 WIB
Mela Arnani

Penulis

Sumber Shopee

KOMPAS.com - Perkembangan teknologi menawarkan beragam kemudahan masyarakat dalam mengakses banyak hal, termasuk pemesanan makanan secara online melalui Shopee Food.

Bagi pelaku usaha yang ingin menjadi bagian dari Shopee Food, maka dapat mendaftarkan diri. Pendaftaran merchant Shopee Food terbilang mudah, Anda hanya perlu mengisi sejumlah data secara online.

Dilansir dari laman resmi Shopee, mendaftar sebagai merchant Shopee Food tidak dipungut biaya sepeser pun. Tapi, pendaftaran tersebut memerlukan sejumlah dokumen administrasi berdasarkan tipe usaha.

Dalam artikel ini, akan dibahas mengenai syarat dokumen dan cara mendaftar merchant Shopee Food untuk usaha milik pribadi atau perseorangan.

Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Shopee Affiliate Program 2022

Dokumen pendaftaran Shopee Food

Usaha milik pribadi adalah usaha yang dimiliki secara perseorangan dan belum pernah didaftarkan sebelumnya di Shopee Food.

Beberapa dokumen yang diperlukan untuk mendaftar sebagai merchant ShopeeFood jenis usaha perorangan sebagai berikut:

  • KTP/KITAS, yang dilampirkan wajib menggunakan KTP pemilik usaha. Anda tidak dapat menggunakan dokumen pengganti KTP seperti Surat Izin Mengemudi (SIM) atau Kartu Keluarga (KK).
  • NPWPD (untuk merchant Shopee Food dan restoran dikenakan PB1). NPWP pemilik usaha bersifat opsional. Lampirkan NPWP jika memiliki tarif PB1 (khusus merchant ShopeeFood), dan jika tidak maka tak perlu melampirkannya.
  • Foto buku tabungan, dengan data rekening meliputi nama bank, nomor rekening bank, dan nama pemilik rekening untuk pencairan dana usaha.

Apabila nama pemilik usaha dan pemilik rekening berbeda, Anda diminta melampirkan keterangan bahwa data yang dimasukkan telah benar.

 

Arie Julianto UMKM menilai GoFood mematok harga mahal dan memberatkan mitra

Baca juga: Investasi Agrikultur Syariah untuk Sustainable Food

Cara mendaftar merchant Shopee Food

Dikutip dari informasi resmi, proses pendaftaran merchant Shopee Food sebagai berikut:

1. Pendaftaran bisa dilakukan melalui aplikasi Shopee Partner, dengan memilih log in/sign up dengan SMS. Masukkan nomor handphone dan kode OTP untuk membuat akun, serta buat password.

2. Setelah berhasil masuk, pilih jenis pendaftaran sesuai tipe usaha.

3. Jenis usaha perseorangan dapat memulai aktivasi dengan memilih "Mulai Aktivasi", lalu memilih tipe bisnis yang ingin didaftarkan.

4. Lengkapi data usaha sesuai tipe usaha yang dipilih dan isi data pemilik atau pengguna sesuai dengan data pemilik (bukan kasir dan karyawan), lalu klik Kirim.

Baca juga: Cara Cek Resi J&T, JNE, SiCepat, Anteraja, dan Shopee Express Online

5. Anda akan diminta mengunggah foto KTP dan verifikasi wajah dengan menempatkan wajah pada area foto.

6. Isi kolom nomor handphone, alamat e-mail, kategori merchant, dan rata-rata pendapatan tahunan. Klik Lanjutkan.

7. Akan muncul halaman Informasi Toko. Isi seluruh data mengenai toko Anda dengan benar, termasuk melampirkan foto tempat usaha.

8. Setelah itu, akan muncul halaman Informasi Rekening Bank dengan mengisi nama bank, nomor rekening, nama pemegang rekening, dan alamat e-mail. Konfirmasi bahwa informasi telah benar.

9. Muncul halaman Pilih Layanan, dan centang kolom Shopee Food.

Baca juga: Cara Bayar Shopee Paylater lewat ATM BRI, BNI, BCA, dan Mandiri

Setelah selesai mengisi seluruh data, akan dilakukan proses verifikasi data usaha merchant. Proses verifikasi membutuhkan waktu 14 hari kerja, dan Anda dapat mengecek perkembangan pendaftaran secara berkala melalui aplikasi Shopee Partner atau alamat e-mail.

Untuk itu, pastikan alamat e-mail dan nomor handphone yang didaftarkan belum pernah digunakan di outlet lain atau sebelumnya pernah terdaftar sebagai merchant Shopee Food.

Selain itu, pastikan nomor handphone yang didaftarkan tidak dalam masa tenggang atau nomor tak aktif sehingga tidak bisa digunakan untuk menerima SMS.

Apabila proses pendaftaran berhasil, klik Mulai untuk masuk ke aplikasi Shopee Partner sebagai merchant. Tapi, jika terdapat data yang tidak sesuai maka pengajuan akan ditolak.

Baca juga: HUT Ke-77 RI, Shopee Tebar Promo Diskon Hingga 50 persen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Shopee


Terkini Lainnya

Forum APEC SMEWG, Menteri Teten Ajak Tingkatkan Kolaborasi terkait UKM

Forum APEC SMEWG, Menteri Teten Ajak Tingkatkan Kolaborasi terkait UKM

Whats New
Ekonom Sebut Program Gas Murah Berisiko Bikin Defisit APBN

Ekonom Sebut Program Gas Murah Berisiko Bikin Defisit APBN

Whats New
Hartadinata Abadi Bakal Tebar Dividen Rp 15 Per Saham

Hartadinata Abadi Bakal Tebar Dividen Rp 15 Per Saham

Whats New
Penjelasan DHL soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Penjelasan DHL soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Stok Lampu Bisa Langka gara-gara Implementasi Permendag 36/2023

Stok Lampu Bisa Langka gara-gara Implementasi Permendag 36/2023

Whats New
IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

Whats New
Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Whats New
Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com