KOMPAS.com - Penerima bantuan sosial (bansos) bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM) Kementerian Sosial (Kemensos) tahun 2022 dapat mengusulkan atau mendaftarkan diri secara mandiri.
Pendaftaran mandiri penerima bansos BLT BBM dapat dilakukan melalui aplikasi Cek Bansos milik Kemensos, yang akan melalui proses verifikasi dan validasi. Jika data diterima, maka akan ditetapkan sebagai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Sebagai informasi, pembaruan DTKS Kemensos akan diperbarui setiap bulan, untuk menjamin penyaluran bansos termasuk BLT BBM tepat sasaran.
Baca juga: Cara Daftar Penerima BLT BBM 2022 di Aplikasi Cek Bansos Kemensos
Disadur dari informasi resmi, pengusulan atau pendaftaran penerima bansos BLT BBM 2022 memerlukan dokumen berupa foto KTP dan foto kondisi rumah dari individu yang didaftarkan.
Foto KTP dan kondisi rumah dari pendaftar tersebut diunggah pada aplikasi Cek Bansos Kemensos.
Selain itu, Anda diminta mengisikan nomor kartu keluarga, dan informasi pribadi lainnya sesuai data kependudukan, dikarenakan akan melalui proses verifikasi dan pemadanan data.
Baca juga: Cara Cek Bansos BLT BBM Kemensos 2022, Klik cekbansos.kemensos.id
Pendaftaran atau pengusulan penerima bansos BLT BBM Kemensos dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:
1. Setelah mengunduh aplikasi Cek Bansos, maka akan muncul halaman login. Anda dapat membuat akun baru dengan klik tombol “Buat Akun Baru”.
2. Anda wajib mengisikan informasi sesuai data kependudukan, dikarenakan proses ini akan dipadankan dengan data Dukcapil.
3. Setelah selesai mengisi data diri dan mengunggah foto KTP, secara otomatis akan dikirimkan kode OTP melalui alamat e-mail.
Baca juga: Cair September 2022, Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp 600.000
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.