Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seputar BCA OneKlik: Aktivasi, Atur Limit, dan Cara Menggunakannya

Kompas.com - 20/09/2022, 08:57 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


KOMPAS.com – Informasi seputar cara menggunakan BCA OneKlik atau OneKlik BCA banyak dicari pembaca, khususnya terkait cara daftar OneKlik BCA di mobile banking.

Untuk bisa memanfaatkan fitur ini, tata cara mengaktifkan BCA OneKlik perlu diperhatikan. Pengguna juga bisa atur limit OneKlik BCA sesuai kebutuhan.

Artikel ini akan memberikan penjelasan terkait hal tersebut, lengkap dengan panduan mengenai cara menonaktifkan OneKlik BCA, dirangkum dari sejumlah kanal resmi BCA pada Selasa (20/9/2022).

Baca juga: Cara Buka Blokir ATM BCA Online, Bisa lewat HP Tanpa ke Bank

Apa itu BCA OneKlik?

OneKlik adalah fasilitas pembayaran yang disediakan oleh BCA untuk memfasilitasi pembayaran transaksi secara langsung pada situs dan/atau aplikasi merchant dengan menggunakan Akun/User ID Pelanggan yang disediakan merchant.

Dengan memanfaatkan BCA OneKlik, bayar beragam transaksi hanya dengan satu klik. Transaksi juga bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja secara online.

Secara sederhana, cara menggunakan BCA OneKlik didahului dengan beberapa langkah mudah. Cukup tambahkan Paspor BCA sebagai sumber dana.

Baca juga: Cara Top Up GoPay dari BCA via ATM, m-Banking, dan OneKlik

Kemudian, aktivasi OneKlik di website atau aplikasi merchant. Dengan begitu, OneKlik dapat langsung digunakan untuk bayar belanja di berbagai merchant.

Karena itu, tata cara mengaktifkan BCA OneKlik penting diketahui. Adapun beragam merchant yang bisa terhubung dengan BCA OneKlik adalah sebagai berikut:

  • Blibli.com
  • Tiket.com
  • GoPay
  • Shopee
  • DANA
  • OVO
  • Tokopedia
  • Traveloka
  • JD.ID
  • Bukalapak
  • Jakmall
  • QRindo
  • Bayarind
  • Payfazz
  • Tiketux
  • jamtangan.com
  • PLN Mobile
  • DIYO
  • TanamDuit
  • Unipin
  • JPCC
  • Akulaku
  • Ezeelink
  • Elevenia
  • Lazada

Baca juga: Syarat dan Cara Pengajuan Kartu Kredit BCA Online atau Offline

Cara daftar OneKlik BCA di mobile banking

Sebelum daftar OneKlik BCA, pastikan Anda telah memiliki Kartu Debit BCA dan sudah memiliki nomor ponsel m-BCA (BCA mobile) yang sudah aktif status finansial.

Cara mengaktifkan BCA OneKlik bisa dilakukan melalui aplikasi atau website merchant kerja sama OneKlik seperti Traveloka, Shopee, Tokopedia, dan lainnya.

Setelah itu, aktivasi dilanjutkan dengan cara daftar OneKlik BCA di mobile banking. Berikut langkah-langkah selengkapnya:

  • Buka aplikasi merchant kerja sama OneKlik.
  • Pilih menu daftar OneKlik / klik “Top Up” dan Add OneKlik, lalu “Continue”.
  • Masukkan 16 digit nomor kartu ATM BCA, limit harian, pilih nomor handphone m-BCA, dan klik lanjut.
  • Lanjutkan aktivasi OneKlik melalui BCA mobile dengan klik push notifikasi atau ke menu “m-Admin” lalu pilih “Atur OneKlik” dan pilih tab “Aktivasi OneKlik”.
  • Input Kode Akses BCA mobile Anda.
  • Lakukan konfirmasi data registrasi akun serta syarat dan ketentuan OneKlik BCA.
  • Input PIN m-BCA.
  • Registrasi OneKlik berhasil.

Baca juga: Cara Setor Tunai di ATM BCA dengan Kartu dan Tanpa Kartu

Cara menggunakan BCA OneKlik

Berikut ini contoh pembayaran menggunakan OneKlik BCA Shopee:

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Pilih barang yang ingin dibeli.
  • Lalu masukkan ke keranjang belanja, “Beli Sekarang”.
  • Pilih metode pembayaran.
  • Pilih “BCA OneKlik”.
  • Konfirmasi pembayaran.
  • Pembayaran selesai.

Baca juga: Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BNI via Mobile Tunai BNI

Atur limit OneKlik BCA

Anda juga bisa atur limit OneKlik BCA dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Masuk ke aplikasi BCA Mobile.
  • Pilih m-Admin.
  • Pilih Atur OneKlik.
  • Pilih Akun Aktif.
  • Pilih Atur Limit.
  • Ubah limit dengan menggeser toggle atau masukkan angka limit yang diinginkan.
  • Pilih Send.
  • Pilih OK.
  • Masukkan PIN Anda dan pilih OK.

Baca juga: Cara Ganti Kartu ATM BCA yang Hilang atau Rusak via Online dan Offline

Cara menonaktifkan OneKlik BCA

Anda dapat memblokir sementara atau menghapus secara permanen akun BCA OneKlik yang telah terdaftar.

  • Berikut cara blokir sementara akun BCA OneKlik:
  • Login BCA mobile, kemudian pilih m-Admin.
  • Pilih ‘Atur OneKlik’ kemudian tab Akun Aktif.
  • Pilih akun OneKlik yang mau diblokir sementara lalu klik ‘Blokir Sementara’.
  • Input PIN m-BCA dan blokir sementara akun OneKlik berhasil.

Baca juga: Cara Aktivasi Kartu Debit BCA yang Baru via SMS dan ATM

Sedangkan cara buka blokir atau cara mengaktifkan BCA OneKlik yang telah terblokir adalah sebagai berikut:

  • Login BCA mobile, kemudian pilih m-Admin.
  • Pilih ‘Atur OneKlik’ kemudian tab Akun Aktif.
  • Pilih akun OneKlik yang akan dibuka blokir lalu klik ‘Buka Blokir’.
  • Input PIN m-BCA dan blokir sementara akun OneKlik berhasil.

Adapun cara menonaktifkan OneKlik BCA dengan menghapusnya adalah sebagai berikut:

  • Login BCA mobile, kemudian pilih m-Admin.
  • Pilih ‘Atur OneKlik’ kemudian tab Akun Aktif.
  • Pilih akun OneKlik yang akan dihapus lalu klik ‘Hapus’.
  • Input PIN m-BCA dan hapus akun OneKlik berhasil.

Baca juga: Cara Ambil Uang di ATM BCA Tanpa Kartu via BCA Mobile

Itulah beberapa ulasan mengenai cara menggunakan BCA OneKlik. Cara daftar OneKlik BCA di mobile banking bisa dilakukan dengan mengikuti petunjuk tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Whats New
Bulog Baru Serap 633.000 Ton Gabah dari Petani, Dirut: Periode Panennya Pendek

Bulog Baru Serap 633.000 Ton Gabah dari Petani, Dirut: Periode Panennya Pendek

Whats New
Dari Perayaan HUT hingga Bagi-bagi THR, Intip Kemeriahan Agenda PUBG Mobile Sepanjang Ramadhan

Dari Perayaan HUT hingga Bagi-bagi THR, Intip Kemeriahan Agenda PUBG Mobile Sepanjang Ramadhan

Rilis
INACA: Iuran Pariwisata Tambah Beban Penumpang dan Maskapai

INACA: Iuran Pariwisata Tambah Beban Penumpang dan Maskapai

Whats New
Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com