Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tarik Tunai DANA di ATM hingga Alfamart dengan Mudah

Kompas.com - Diperbarui 28/12/2022, 21:00 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comCara tarik tunai DANA bisa dilakukan di ATM, Pegadaian, dan  minimarket seperti Alfamart. Pengguna dapat memilih salah satu cara tarik tunai DANA yang paling mudah untuk dilakukan. 

Hadirnya fitur cara tarik tunai DANA tentu akan memudahkan pengguna. Terutama dalam kondisi darurat seperti dompet tertinggal di rumah, sementara di saat bersamaan sedang membutuhkan uang tunai.

DANA adalah salah satu dompet digital yang banyak digunakan di Indonesia. E-Wallet yang satu ini menawarkan kemudahan bagi para penggunanya dalam melakukan berbagai transaksi, termasuk dalam hal cara tarik tunai DANA.

Baca juga: BRI Buka Lowongan Kerja hingga 11 Oktober 2022, Simak Kualifikasinya

Untuk bisa melakukan tarik tunai DANA tanpa kartu, pengguna perlu meng-install aplikasi DANA dan melakukan updgrade menjadi DANA premium. Setelah itu tarik tunai DANA dapat dilakukan di ATM BCA.

Sementara itu, cara tarik tunai DANA di ATM lain bisa dilakukan melalui fitur "Kirim ke Bank" pada aplikasi DANA. Nantinya, uang tunai tersebut dapat ditarik di ATM terdekat.

Berikut cara upgrade DANA Premium yang bisa Anda ikuti:

  • Buka aplikasi DANA
  • Tap Saya
  • Tap Verifikasi Akun Saya
  • Foto eKTP Anda
  • Selfie di tempat terang, pastikan wajah Anda terlihat jelas
  • Pastikan data Anda sesuai eKTP & submit
  • Verfikasi DANA Premium berhasil!

Baca juga: Ini Strategi YDBA Dorong UMKM Lokal Go Global

Setelah updgrade akun menjadi DANA premium, Anda bisa melakukan tarik tunai di ATM. 

1. Cara tarik tunai DANA di ATM

a. Cara tarik tunai DANA lewat fitur "Tarik Tunai"

  • Login ke aplikasi DANA menggunakan username dan password
  • Pada halaman utama klik “Kirim”
  • Pilih “Tarik Tunai”
  • Klik “Bank Central Asia”
  • Masukkan jumlah penarikan yang diinginkan.
  • Adapun jumlah minimum nominal yang ditarik adalah Rp 100.000 dan maksimal Rp 10 juta
  • Klik tombol “Konfirmasi”
  • Kemudian akan muncul enam digit kode transaksi dan user ID yang akan digunakan untuk tarik tunai di ATM BCA
  • Pada ATM BCA pilih “Transaksi tanpa kartu”
  • Lanjutkan hingga proses tarik tunai DANA tanpa kartu di ATM BCA sukses

Baca juga: Rincian Biaya Admin BCA per Bulan Berdasarkan Jenis Tabungan

b. Cara tarik tunai DANA lewat fitur "Kirim ke Bank"

  • Login di aplikasi DANA
  • Pilih menu "Kirim" pada halaman utama
  • Pilih "Rekening Bank"
  • Masukkan nama bank tujuan
  • Masukkan Nomor Akun tujuan
  • Masukkan jumlah yang ingin ditarik
  • Konfirmasikan jumlah total yang akan ditarik
  • Masukkan PIN DANA
  • Status penarikan akan ditampilkan
  • Setelah itu, pengguna dapat mengambil uang tunai yang sudah dikirim dari aplikasi DANA tersebut di ATM terdekat

Baca juga: Astra Agro Buka Suara soal Rencana Penghentian Pasokan Minyak Sawit oleh Nestle

cara tarik tunai DANA di ATMKompas.com/soffyaranti cara tarik tunai DANA di ATM

2. Cara tarik tunai DANA di Alfamart

Selain di ATM, cara tarik tunai DANA juga bisa dilakukan di Alfamart. Berikut langkah-langkah atau cara tarik tunai DANA di Alfamart:

  • Datang ke Alfamart terdekat.
  • Sampaikan kepada kasir bahwa Anda ingin melakukan penarikan saldo DANA dalam bentuk tunai.
  • Buka aplikasi DANA dan lakukan login.
  • Pilih menu "Lihat Semua".
  • Scroll ke bawah, pilih “Tarik Saldo”.
  • Pilih Alfamart sebagai agen pencairan DANA.
  • Aplikasi DANA akan menampilkan kombinasi kode token yang berlaku hanya hingga 5 menit.
  • Apabila token tersebut kadaluwarsa, Anda masih bisa meminta token baru dengan menekan tombol “Show Token” dan memasukkan PIN DANA. 
  • Sebutkan kode token kepada kasir.
  • Kasir akan bertanya jumlah penarikan dana yang diinginkan. Alfamart menawarkan penarikan tunai DANA dengan jumlah minimum sebesar Rp 50.000 dan nominal maksimal mencapai Rp 1 juta untuk tiap transaksi.
  • Tunggu hingga kasir selesai memproses permohonan Anda.
  • Apabila transaksi berhasil, kasir akan memberikan uang tunai sejumlah nominal yang Anda minta. Saldo DANA Anda akan otomatis berkurang.

Dikutip dari laman Dana.id, tarik saldo DANA di Alfamart dilakukan dengan kelipatan Rp 50.000 dengan jumlah maksimum tarik saldo sebesar Rp 250.000 untuk transaksi pertama.
Untuk selanjutnya, tarik saldo DANA di Alfamart bisa mencapai Rp 1 juta per transaksi.

Sebagai informasi tambahan untuk tarik saldo gratis di gerai maksimal 3 kali per bulan, untuk transaksi tarik saldo berikutnya akan dikenakan biaya Rp 3.000.

Baca juga: Hari Air Sedunia Pertama Kali Diperingati pada Tahun?

3. Cara tarik tunai DANA di Pegadaian

Adapun cara tarik tunai DANA di Pegadaian adalah sebagai berikut:

  • Datang ke Pegadaian terdekat.
  • Sampaikan kepada petugas bahwa Anda ingin melakukan penarikan saldo DANA dalam bentuk tunai.
  • Buka aplikasi DANA dan lakukan login
  • Pilih menu "Lihat Semua".
  • Scroll ke bawah, pilih “Tarik Saldo”.
  • Pilih Pegadaian sebagai agen pencairan DANA.
  • Klik tampilan token dan beri tahukan ke petugas di Pegadaian.
  • Sebutkan nominal saldo DANA yang akan dicairkan.
  • Berikan kartu identitas seperti KTP/SIM.
  • Transaksi tarik tunai DANA akan diproses.
  • Cek riwayat transaksi di aplikasi DANA Anda.

Baca juga: Kementerian ESDM Tekankan Pentingnya Teknik Pertambangan yang Baik

Demikian informasi seputar cara tarik tunai DANA di ATM, Pegadaian, hingga Alfamart dengan mudah. Selamat mencoba! 

Cara tarik tunai DANA di Alfamart, Pegadaian dan ATM dengan mudah Pegadaian.co.id Cara tarik tunai DANA di Alfamart, Pegadaian dan ATM dengan mudah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com