DUNIA kita saat ini menghadapi banyak masalah. Menurut Global Risk Report 2022, ada sepuluh risiko yang dihadapi dunia, mulai dari sektor lingkungan, ekonomi, hingga sosial.
Selain itu, dunia masih menghadapi gejolak Perang Rusia melawan Ukraina yang sampai sekarang belum menemui kepastian kapan akan selesai.
Selain itu, pada 26 September lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan bahwa dunia akan mengalami resesi. Kenaikan suku bunga cukup ekstrem bersama-sama, maka dunia pasti resesi pada 2023.
Dalam lingkup domestik, 19 persen responden mengatakan bahwa korupsi menjadi masalah utama yang harus diselesaikan, menurut survei dari GNFI dan KedaiKopi.
Kondisi dunia saat ini dapat dikatakan sangat mengkhawatirkan, yang mungkin membuat kita meragukan akan masa depan.
Namun demikian, satu hal yang bisa jadi pemecah masalah adalah jika kita memiliki pemimpin yang dapat bertransformasi menjadi meta leaders.
Kita tahu bahwa dunia berubah dengan begitu cepat dan menjadi tidak pasti. Masalah menjadi multi-dimensi, tidak bisa diselesaikan hanya di salah satu sektor saja. Contohnya saja masalah perubahan iklim.
Isu perubahan iklim adalah masalah yang multidimensi karena banyak aspek yang terdampak. Ada aspek sosial, lingkungan, politik, kebijakan publik, dan teknologi. Menyelesaikan masalah di bidang sosial, belum tentu bisa menyelesaikannya di sektor-sektor lainnya.
Berbagai isu dan masalah yang terjadi sekarang menuntut pemimpin memiliki berbagai keahlian di berbagai bidang serta bisa mengakomodir berbagai kepentingan. Untuk itulah, konsep meta leadership diperlukan karena relevan dengan situasi saat ini.
Meta leadership adalah sebuah kerangka atau panduan yang telah dikembangkan dari hasil riset terhadap pemimpin di lingkungan yang stresnya tinggi dan “taruhannya” tinggi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.