Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Vivo Turunkan Harga BBM | Saham GOTO Kembali ARB

Kompas.com - 13/12/2022, 05:40 WIB
Erlangga Djumena

Editor

1. Vivo Turunkan Harga BBM, Simak Perincian Harga Bensin di SPBU Swasta

Harga bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Vivo atau PT Vivo Energy Indonesia mengalami penurunan pada Minggu (11/12/2022).

Penyesuaian harga terjadi pada beberapa jenis BBM dengan kandungan Research Octane Number (RON) 90 atau Revvo 90 mengalami penurunan Rp 600 per liter menjadi Rp 12.000 per liter.

Kemudian, BBM dengan kandungan RON 92, juga turun harga sebesar Rp 140 per liter menjadi Rp 14.000 per liter, dari sebelumnya Rp 14.140 per liter.

Sementara untuk BBM dengan kandungan RON 95 atau Revvo 95 dibanderol seharga Rp 14.600 atau mengalami kenaikan Rp 440 per liter dari harga sebelumnya Rp 14.160 per liter.

Simak rincian lengkapnya di sini

2. Kisruh soal Apartemen Meikarta, Konsumen Bisa Lakukan Hal Ini

Pembeli unit apartemen Meikarta yang berlokasi di Cikarang, Kabupaten Bekasi, masih belum mendapatkan unit yang dijanjikan. Padahal, mereka sudah mencicil angsuran hampir 10 tahun.

Megaproyek pengembangan kota modern Meikarta digarap oleh anak usaha PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK), PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) yang mulai diperkenalkan secara luas sejak Mei 2017.

LPCK selaku pengembang Meikarta bahkan meminta agar pembeli bisa bersabar karena unit apartemen akan diserahkan bertahap, paling lama tahun 2027.

Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira mengatakan, permasalahan yang ada saat ini adalah daya tawar konsumen dalam pembelian properti di Indonesia yang masih lemah, terlebih ketika berhadapan dengan pengembang besa

Selengkapnya baca di sini

3. Kembali ARB, Saham GOTO Kini Hanya Rp 87

Laju pelemahan saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) masih belum berhenti. Saham GOTO lagi-lagi langsung menyentuh batas auto reject bawah (ARB) pada pembukaan perdagangan Senin (12/12/2022) hari ini.

Melansir data RTI, setelah perdagangan dibuka, saham GOTO langsung merosot 6,45 persen ke posisi harga Rp 87. Ini lagi-lagi menjadi harga terendah GOTO semenjak melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada April lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com