Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lowongan Kerja BNI Life Insurance untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Kompas.com - 22/12/2022, 20:40 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi Anda lulusan Sarjana (S1) yang ingin berkarier di perusahaan asuransi, simak lowongan pekerjaan berikut ini. PT BNI Life Insurance sedang membuka lowongan kerja untuk lulusan S1 semua jurusan.

Dikutip dari akun Instagram @Kemnaker, Kamis (22/12/2022) posisi lowongan kerja BNI Life Insurance yang sedang dibuka yaitu Industrial Relation Assistant Manager. 

Kandidat yang lolos seleksi nantinya akan ditempatkan bekerja di wilayah Jakarta Selatan. 

Baca juga: BI Perpanjang Relaksasi Utang Kartu Kredit untuk Jaga Pemulihan Ekonomi

BNI Life Insurance merupakan anak perusahaan dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) yang menyediakan layanan dan jasa keuangan yang berfokus pada produk asuransi, seperti asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan, investasi, pensiun, dan syariah.

Saat ini, BNI Life Insurance membuka kesempatan bagi para pencari kerja untuk mengisi formasi yang tersedia.

Berikut persyaratan dan cara daftar lowongan kerja BNI Life Insurance yang akan ditutup pada 31 Desember 2022: 

Baca juga: Persiapan Nataru, Bank BTN Siapkan Dana Tunai Rp 19 Triliun

Lowongan kerja BNI Life Insurance

Posisi yang dibuka:

Industrial Relation Assistant Manager

Deskripsi pekerjaan:

  • Melakukan analisa perselisihan dalam industri, peraturan-peraturan baru dan masalah hukum (berkoordinasi dengan Legal).
  • Membantu menyelesaikan kasus pelanggaran perundangan ketenagakerjaan, memonitor dan memberikan usulan perbaikannya.
  • Mereview dan melakukan analisa terhadap ketentuan terkait hak & kewajiban, tata tertib, sanksi Pegawai sesuai dengan peraturan perusahaan yang berlaku untuk penyelesaian masalah Industrial dan memonitor pelaksanaannya.
  • Pengurusan perijinan perusahaan dengan Kemenaker atau institusi pemerintah yang berhubungan dengan ketenagakerjaan/hubungan industrial.
  • Menjalin komunikasi dan hubungan baik dengan internal (termasuk Bipartit) dan eksternal perusahaan (masyarakat, institusi, pemerintah, dan institusi terkait lainnya) untuk mendukung kegiatan terkait hubungan industrial ketenagakerjaan serta kebijakan dan prosedur di Human Capital.
  • Membuat laporan untuk keperluan pihak eksternal terkait dengan yang berhubungan dengan industrial relation sesuai dengan aturan yang berlaku.
  • Menyelenggarakan dan mengelola kegiatan sosialisasi kebijakan Human Capital dan program kebersamaan (employee event) untuk mempererat hubungan antar Pegawai dalam perusahaan (koordinasi dengan Employee Engagement Business Partner).
  • Memastikan seluruh peraturan perusahaan/kebijakan yang berlaku di perusahaan sesuai UU / aturan yang berlaku dilaksanakan dan dijalankan dengan baik.

Baca juga: Kembalikan Kejayaan Rempah Indonesia, Sido Muncul Resmikan Pusat Penelitian Tanaman Rempah Nusantara

Persyaratan:

  • Pendidikan minimal S1 semua jurusan, diutamakan jurusan Hukum.
  • Memiliki pengalaman minimal 3 tahun pada bidang yang sama.
  • Mampu menjalin hubungan industrial yang baik secara internal maupun eksternal dan memahami konsep Industrial Relations.
  • Memahami Undang-Undang Ketenagakerjaan dan kebijakan instansi terkait Ketenagakerjaan.
  • Menguasai teknik negosiasi, presentasi, dan dapat mempelajari hal baru dengan cepat.
  • Memiliki tingkat kemampuan pengambilan keputusan yang baik.
  • Memiliki kemampuan analisa yang tinggi dan dapat berkomunikasi dengan baik.

Baca juga: Waspada Penipuan Mencatut Nama Bea dan Cukai, Simak Ciri-Cirinya

Cara daftar

Bagi Anda yang berminat dan memenuhi persyaratan, pendaftaran lowongan kerja ini dapat dilakukan melalui laman https://karirhub.kemnaker.go.id/

Hati-hati dengan modus penipuan yang mengatasnamakan PT BNI Life Insurance. Informasi lebih lanjut terkait lowongan pekerjaan ini bisa dilihat di laman resmi karirhub.kemnaker.go.id. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com