Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Tahun Baru 2023, Simak Sederet Nasihat Investasi dari Warren Buffett

Kompas.com - 31/12/2022, 12:40 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warren Buffett dikenal sebagai investor sekaligus pengusaha sukses di dunia. Ia juga merupakan Chief Executive Officer (CEO) perusahaan multinasional Berkshire Hathaway.

Warren Buffett juga dikenal karena setia pada metode investasi value investing. Ia juga dijuluki sebagai peramal dari Omaha.

Untuk dapat berinvestasi seperti Warren Buffett di tahun 2023, tidak perlu dilakukan dengan sesuatu yang luar biasa. Gaya investasi Warren Buffet kerap dinilai tidak rumit.

Warren Buffett berinvestasi dalam bisnis besar yang diperdagangkan kurang dari nilai intrinsiknya. Kemudian ia akan memegang investasi tersebut seiring perkembangan perusahaan.

Baca juga: Ingin Kaya seperti Warren Buffet? Belajar Ini

Dilansir dari The Motley Fool, berikut ini adalah 5 prinsip investasi dari Warren Buffett yang perlu diperhatikan memasuki tahun baru 2023.

1. Mencari Margin Keamanan

Warren Buffett selalu memprioritaskan margin keamanan dalam landasan filosofi investasinya.

Margin keamanan mengacu pada karakteristik investasi yang membantu melindungi investor dari kehilangan uang.

Misalnya, ketika sebuah saham diperdagangkan seharga 10 dollar AS per saham, tetapi aset perusahaan secara realistis bernilai 12 dollar AS per saham, maka ada margin keamanan 2 dollar AS.

Nilai intrinsik aset harus mencegah harga saham perusahaan turun terlalu signifikan.

Ia percaya, harga beli yang terlalu tinggi untuk saham perusahaan yang sangat baik dapat membatalkan efek dari perkembangan bisnis yang menguntungkan selama satu dekade berikutnya.

2. Fokus pada Kualitas

Warren Buffett tidak berinvestasi dalam sampah. Dia biasanya tidak akan membeli bisnis yang dalam kesulitan, terlepas dari seberapa murah harganya.

Ia mengatakan, jauh lebih baik membeli perusahaan yang luar biasa dengan harga yang wajar, daripada perusahaan adil dengan harga yang luar biasa.

3. Jangan Ikut-ikutan Orang Lain

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com