NEW YORK, KOMPAS.com - Pundi-pundi kekayaan Elon Musk turun signifikan sepanjang tahun 2022. Founder sekaligus CEO Tesla itu bahkan harus tergeser dari peringkat pertama orang terkaya dunia.
Berdasarkan data Bloomberg Billionaires Index, pada penghujung tahun 2022 nilai kekayaan Elon Musk ditaksir mencapai 137 miliar dollar AS atau setara sekitar Rp 2.131,72 triliun (asumsi kurs Rp 15.560 per dollar AS).
Dengan demikian, sepanjang tahun lalu kekayaan pria kelahiran Afrika Selatan itu menurun 132 miliar dollar AS atau setara sekitar Rp 2.053,92 triliun.
Terhapusnya hampir 50 persen kekayaan Elon tidak terlepas dari harga saham Tesla yang anjlok signifikan. Pada tahun lalu, harga saham produsen mobil listrik itu merosot sekitar dari 65 persen.
Baca juga: Siapa Low Tuck Kwong yang Geser Duo Hartono sebagai Orang Terkaya di Indonesia?
Dengan penurunan nilai kekayaan signifikan, Elon harus merelakan posisinya dari peringkat pertama orang terkaya dunia. Kini Elon berada di belakang konglomerat luxury, Bernard Arnault, dalam daftar orang terkaya dunia.
Dilansir dari El Pais, sebenarnya tahun 2022 bukan menjadi tahun yang buruk bagi Elon saja. Selain Elon nama-nama besar founder atau eksekutif perusahaan teknologi, seperti Mark Zuckerberg, Larry Page, Sergey Brin, hingga Jeff Bezos juga mencatatkan penurunan kekayaan yang signifikan.
Nama-nama tersebut juga mengalami penyesuaian dalam daftar posisi orang terkaya dunia. Ini dipicu oleh oleh saham-saham perusahaan teknologi yang berguguran pada tahun lalu.
Sebagaimana diketahui, pasar saham global mengalami tekanan hebat pada 2022. Konflik Rusia-Ukraina yang berkepenjangan, lonjakan inflasi, hingga kenaikan suku bunga acuan bank sentral yang agresif menjadi penyebabnya.
Baca juga: Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia di Penghujung 2022
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.