Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Fintech Komunal Raih Pendanaan Rp 132 Miliar dari East Ventures

Kompas.com - 18/01/2023, 15:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan fintech yang berfokus pada digitalisasi BPR, Komunal memperoleh pendanaan baru senilai 8,5 juta dollar AS atau sekitar Rp 132 miliar yang dipimpin oleh East Ventures (Growth fund).

Putaran pendanaan ini diikuti oleh AlphaTrio Sustainable Technology Fund, Skystar Capital, Sovereign’s Capital, dan Ozora and Gobi Partners.

CEO Komunal Hendry Lieviant mengatakan, dana segar ini akan digunakan untuk mengakselerasi misi perusahaan, yaitu untuk mendorong inklusi finansial dan memperkuat ekosistem neo-rural bank di Indonesia, terutama di luar Jabodetabek.

Baca juga: Insurtech Igloo Terima Pendanaan Seri B Senilai 46 Juta Dollar AS

"Kepuasan tersendiri bagi kami melihat mitra-mitra BPR tumbuh melalui digitalisasi dan pelanggan kami dapat dengan mudah dan aman mengakses simpanan dan pinjaman secara digital," kata dia dalam siaran pers, dikutip Rabu (18/1/2023).

Ia menambahkan, pada tahun 2023 perusahaan akan fokus untuk pengguna dan mitra BPR diluar Jawa dan Bali.

"Kami optimistis kolaborasi antara fintech dan incumbent banks (termasuk BPR) akan menciptakan sinergi yang luar biasa. Komunal melihat potensi kemitraan dengan BPR untuk meningkatkan inklusi keuangan bagi UMKM di kota-kota tier 2 dan 3,” imbuh dia.

Ia menjelaskan, selama 2022 Komunal telah menyalurkan simpanan dan pinjaman sebesar 230 juta dollar AS atau sekitar Rp 3,6 triliun ke BPR dan UMKM lokal.

Baca juga: Bobobox Ungkap Bakal Terima Pendanaan Seri B

Angka ini menunjukkan pertumbuhan sebesar 350 persen secara tahunan (yoy) dibandingkan di tahun 2021.

Hingga saat ini, terdapat lebih dari 220 BPR dari 19 provinsi di Indonesia yang telah bergabung ke dalam platform DepositoBPR by Komunal.

Sementara, Co-Founder dan Managing Partner East Ventures Willson Cuaca mengatakan, Komunal akan semakin mempercepat digitalisasi di sektor keuangan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+