JAKARTA, KOMPAS.com - Berjalannya proses likuidasi PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life) nyatanya tidak serta merta membuat pemegang polis atau nasabah lega.
Berbagai upaya coba dilakukan agar potensi nasabah segera mendapatkan pembayaran semakin meningkat.
Teranyar, nasabah Wanaartha Life diketahui mengajukan Permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Gugatan tersebut didaftarkan oleh Robby dan Junarto Tjahjadi dengan nomor 21/Pdt.Sus-PKPU/2023/PN Niaga Jkt.Pst perihal gugatan terhadap perusahaan asuransi yang sedang dalam masa likuiditas ini digugat pada 26 Januari 2023.
Baca juga: Kelanjutan Kasus Wanaartha Life, 600 Nasabah yang Mewakili 1.400 Polis Sudah Daftar ke Tim Likuidasi
Petitum gugatan itu menetapakn termohon PKPU Wanaartha Life berada dalam status PKPU sementara selama 45 hari terhitung sejak tanggal putusan.
Gugatan tersebut juga menunjuk dan mengangkat tim pengurus PKPU atau tim kurator ketika Wanaartha Life dinyatakan pailit, yakni Darwin Marpaung, Adolf T.B Simanjuntak, Magdi John C. Girsang, Martin Hartanto.
Kuasa Hukum Nasabah Wanaartha Life Benny Wulur mengungkapkan upaya PKPU Wanaartha Life akhirnya diambil untuk memperjuangkan dana nasabah kembali. Pasalnya, pihaknya melihat dengan tim likuidasi yang ada sekarang, harapan untuk dana kembali tak bakal terwujud.
Selain itu, ia melihat peluang dalam PKPU ini bisa dilakukan mengingat kondisi Wanaartha Life yang saat ini sudah tidak dalam kewenangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Seperti telah diberitakan, izin usaha perusahaan asuransi Wanaartha Life sudah dicabut OJK pada 5 Desember 2022 lalu.
“Kami segera mengajukan PKPU karena lamanya pengajuan PKPU hanya 20 hari, setidaknya ada pengurus yang bisa masuk terlebih dahulu,” ujar Benny.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.