Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjemput (Rumah) Impian Milenial

Kompas.com - 06/02/2023, 16:24 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selasar salah satu restoran cepat saji di Kawasan Cipinang, Jakarta Timur, sudah ramai saat Kompas.com datang dan menemui Hana Adi (30), karyawan swasta di Jakarta, yang sudah duduk di kursi paling pojok sembari menyeruput kopi susu yang telah dipesannya pada Rabu (1/2/2023).

Sore itu, Hana tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya. Sebab, dua impian besarnya, yakni memiliki rumah dan menikah akan tercapai dalam waktu dekat.

Di saat banyak para milenial menunda membeli rumah demi menikah, atau menunda menikah demi membeli rumah lebih dulu, Hana justru ingin mewujudkan keduanya dalam waktu yang tidak berselang lama.

Di awal tahun 2022, ia sudah membeli rumah. Sementara pada awal 2023, ia memutuskan untuk menikah dengan kekasihnya, Dhea, tepatnya pada 4 Februari 2023.

"Impian harus dijemput bro kayak lagu KLa Project, menjemput impian," ujarnya sembari tertawa.

Baca juga: Milenial Mau Punya Hunian? Pertimbangkan Rumah Subsidi

Lika-liku

Sejak satu setengah tahun lalu, Hana sudah berencana ingin membeli rumah yang akan jadi tempat tinggalnya bersama istri dan anak-anaknya kelak. Sebab sudah 24 tahun lamanya, Hana tinggal bersama orang tua dan kedua adiknya di rumah yang berada di salah satu perumahan di Tambun, Kabupaten Bekasi.

Namun kenaikan harga rumah yang lebih tinggi dibandingkan kenaikan gaji karyawan per tahun, membuat Hana sadar betul tidak mudah menjemput impiannya memiliki rumah pertama.

Hal itu sudah ia buktikan saat mencari rumah impiannya. Sudah lebih dari 4 kali, Hana keluar-masuk perumahan di Bekasi, survei langsung, dan bertemu marketing perumahan. Usahanya juga dilakukan via daring melalui di situs web jual-beli rumah, hingga mencari informasi langsung dari media sosial pengembang perumahan.

Baca juga: Syarat dan Cara Pengajuan KPR Rumah Subsidi di Bank BTN


Hana juga membuat perhitungan dengan membandingkan harga rumah di berbagai perumahan, bunga kredit kepemilikan rakyat (KPR) antar bank, hingga besaran uang muka atau down payment (DP). Hal itu dilakukan untuk memberikan gambaran detail terkait biaya KPR-nya. Namun tidak ada yang cocok, semua terganjal masalah harga.

"Dulu udah muter-muter di Bekasi tapi harga rumahnya Rp 300 jutaan sampai Rp 500 jutaan. Malah ada yang 600 juta tanahnya 72 meter persegi. Itu cicilannya bisa Rp 3 jutaan per bulan di awal. Gimana tahun-tahun berikutnya?. Padahal dulu harganya enggak segitu. Nyesel kenapa enggak beli dari dulu," ungkapnya.

Selain soal harga, milenial juga harus siap dengan beragam tantangan menuju akses ke lokasi perumahan yang dilirik. Sebab tidak semua perumahan memiliki akses jalan yang baik.

Di Kabupaten Bekasi saja kata Hana, banyak perumahan yang akses lokasinya sulit dijangkau, jalan berlubang, banyak genangan setelah hujan, dan minim penerangan di malam hari. Jika tidak hati-hati saat melaluinya, bukan sampai ke rumah impian, justru bisa sampai di rumah sakit. Namun semua itu ia harus dilalui demi menemukan rumah impiannya.

Baca juga: Harga Tanah Mahal Jadi Alasan Rumah Subsidi Tidak Dibangun di Lokasi Strategis

Sementara itu, Andi Nugraha (37), Marketing Perumahan Panorama Bekasi Residence di Tambun, Kabupaten Bekasi mengatakan, selain soal harga dan akses, biasanya masalah generasi milenial membeli rumah adalah ketersediaan DP yang terbatas. Hal itu tidak terlepas dari kebiasaan generasi milenial yang kerap mengutamakan gaya hidup (lifestyle) ketimbang menabung untuk membeli rumah.

Oleh karena itu, Andi mengatakan banyak generasi milenial yang kerap mencari rumah dengan DP ringan atau bahkan 0 persen. Masalah tersebut juga sudah ditangkap oleh industri perbankan dengan memberikan promo DP 0 persen. Dengan begitu, milenial cukup membayar booking fee di awal kisaran Rp 1 juta hingga Rp 5 juta, sementara biaya-biaya proses lainnya sebelum akad KPR disubsidi oleh pengembang perumahan.

"Jadi tinggal langsung cicilan. Ini agar milenial bisa lebih tertarik beli rumah," kata Andi saat berbincang dengan Kompas.com, Minggu (5/2/2023).

Baca juga: Pemerintah Kaji Kenaikan Harga Rumah Subsidi

Halaman:


Terkini Lainnya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Whats New
Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Whats New
Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Whats New
Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Whats New
Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Whats New
Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Whats New
Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Whats New
Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Whats New
Nasabah Bank Jago Bertambah 3 Juta Setiap Tahun

Nasabah Bank Jago Bertambah 3 Juta Setiap Tahun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com