Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Jadi Kondektur? Cek Lowongan Kerja PT KAI Ini

Kompas.com - 10/02/2023, 12:39 WIB
Ade Miranti Karunia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI membuka lowongan kerja untuk mengisi formasi sebagai Kondektur dan Operasional. Pendaftaran dibuka mulai 10-12 Februari 2023.

Untuk pendaftaran lamaran kerja tersebut, pelamar diminta melakukan registrasi akun terlebih dahulu ke laman resmi recrlowongan uitment.kai.id. Begitu pula dengan pengumuman kelulusannya juga diumumkan melalui situs tersebut.

"Bagi calon pelamar yang berminat mengikuti rekrut sesuai formasi yang ditawarkan, wajib melakukan proses apply pada akun masing-masing mulai tanggal 10 sampai dengan 12 Februari 2023 dan hanya bisa mengikuti satu event rekrut saja," sebut manajemen KAI dikutip dari laman KAI tersebut, Jumat (10/2/2023).

Baca juga: Cara Membuat CV Lamaran Kerja yang Menarik di Microsoft Word

Persyaratan

  • Warga Negara Indonesia (WNI);
  • Jenis kelamin pria;
  • Sehat jasmani/rohani;
  • Memiliki Ijazah SLTA (SMK/MA/SMK/MAK) dengan nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) rata-rata minimal 7,0;
  • Khusus untuk SLTA (SMA/MA/SMK/MAK) yang lulus mulai tahun 2020 dan setelahnya, menggunakan nilai ujian sekolah rata-rata minimal 7,0 atau 70;
  • D3 dengan IPK minimal 3,0 dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan minimal "Baik Sekali (B)" dari BAN-PT;
  • D4/S1 dengan IPK minimal 3,0 (tiga koma nol) dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan minimal "Unggul (A)" dari BAN-PT;
  • Memiliki tinggi badan minimal 163 cm dengan berat badan ideal;
  • Tidak bertato dan tidak bertindik;
  • Tidak pernah menggunakan dan/atau terlibat narkoba atau psikotropika;
  • Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap;
  • Tidak pernah diberhentikan di anak perusahaan atau institusi lainnya dikarenakan hukuman disiplin atau diberhentikan dengan tidak hormat;
  • Tidak memiliki hubungan perkawinan dengan pekerja perusahaan pada saat diterima sebagai pekerja perusahaan;
  • Bersedia mengikuti seleksi rekrutmen sesuai ketentuan yang berlaku di PT Kereta Api Indonesia (Persero);
  • Selain itu, ketentuan usia pelamar juga diatur. Untuk pelamar tingkat pendidikan SLTA minimal 18 dan maksimal 25 tahun (per 1 Februari 2023); tingkat pendidikan D3 minimal 20 tahun dan maksimal 27 tahun; tingkat pendidikan D4/S1 minimal 21 tahun dan maksimal 30 tahun.

Manajemen KAI mengingatkan agar para pelamar terus melakukan pengecekan berkala pengumuman kelulusan di situs resmi KAI.

Rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (Persero) tidak dipungut biaya apapun dan tidak menggunakan sistem refund, tidak bekerja sama dengan agen travel/transportasi atau penggantian biaya transportasi maupun akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen.

"Dimohon untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meluluskan peserta rekrut," tulis KAI.

Baca juga: Segera Daftar, PT Pegadaian Masih Buka Lowongan Kerja

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com