Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Urai Padatnya Stasiun Manggarai, Kemenhub Siapkan 5 Tangga Tambahan

Kompas.com - 10/03/2023, 06:31 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) tengah menyiapkan lima tangga manual tambahan di Stasiun Manggarai.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Risal Wasal mengatakan, lima tangga tambahan tersebut disiapkan untuk mengurai kepadatan penumpang saat jam sibuk.

"Kami sudah mulai lakukan konstruksi tangga tambahan dari lantai concourse ke peron lantai dasar pada peron jalur 6 dan 7, yang akan segera disusul peron jalur 8 dan 9 di Stasiun Manggarai," kata Risal dalam keterangan tertulis, Kamis (9/3/2023).

Baca juga: Tiang Besar di Stasiun Manggarai Ganggu Pergerakan Penumpang, Kemenhub: Untuk Ketahanan Gempa

Risal mengatakan, pembangunan tangga tambahan tersebut dapat diselesaikan dalam beberapa pekan ke depan.

Ia berharap tangga tambahan itu dapat menjadi solusi alternatif dalam memperlancar pergerakan penumpang.

"Terlebih saat ini aktivitas perpindahan penumpang masih terpusat pada tangga, eskalator dan lift existing, khususnya pada puncak aktivitas sibuk yaitu sekitar pukul 6-9 pagi dan pukul 3-8 malam," ujarnya.

Baca juga: Akses Tangga Stasiun Manggarai Segera Ditambah, Urai Kepadatan Penumpang KRL

 


Lebih lanjut, Risal mengatakan, proses konstruksi tangga di Stasiun Manggarai dilakukan pada window time, yaitu antara pukul 21.00 hingga pukul 04.00 pagi.

Selain itu, proses konstruksi kelima tangga tambahan tidak dapat dikerjakan secara paralel karena dikhawatirkan akan mengganggu kenyamanan penumpang.

"Hingga kini, DJKA masih melakukan pengembangan Stasiun Manggarai sebagai Stasiun Sentral pertama di Indonesia dan ditargetkan beroperasi sepenuhnya pada 2025," ucap dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+