JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencatat pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sudah mencapai 23 persen pada awal Maret 2023.
Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat Sumadilaga mengatakan, progres pembangunan beberapa infrastruktur IKN bahkan sudah ada yang mencapai 100 persen.
"Secara rata-rata sampai awal Maret itu 23 persen. Ada beberapa yang bahkan sudah 100 persen, misal jalan logistik itu 3 ruas itu sudah 100 persen. Kemudian Embung Mentawir juga sudah 100 persen," ujar Danis dikutip dari Instagram resmi Kementerian PUPR %kemenpupr, Sabtu (18/3/2023).
Baca juga: Garap Proyek IKN, 6 BUMN Karya Patungan Bikin Perusahaan Vendor Material
Sementara untuk pembangunan kantor presiden, progresnya sudah hampir sekitar 5,8 persen dan Istana Presiden pembangunannya mencapai 8 persen.
Dia bilang, Kementerian PUPR dalam membangun IKN secara detail memperhatikan aspek lingkungan. Jangan sampai pembangunan IKN merusak lingkungan sekitar.
"Contoh kecilnya adalah bagaimana kami mengusahakan agar tegakkan pohon-pohon yang ada tetap sesuai dengan aslinya," tuturnya.
Baca juga: Kementerian PANRB: ASN yang Dipindah ke IKN Memang Dicari yang Muda
Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak semua pihak bekerja dan berdoa untuk mewujudkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.
Hal itu disampaikan Jokowi saat memberikan sambutan pada acara Istigasah dan Doa Bersama Rabithah Melayu-Banjar di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, Jumat (17/3/2023).
Selain untuk pemerataan, menurut Jokowi, IKN juga akan jadi pintu gerbang pembangunan di Pulau Kalimantan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.