Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Pembayaran QRIS di Thailand dan Malaysia via BCA Mobile

Kompas.com - 18/05/2023, 00:20 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) memperluas kerja sama penggunaan Quick response Indonesia Standard (QRIS) dengan Thailand dan Malaysia. Dengan begitu layanan pembayaran lewat QRIS bisa digunakan di kedua negara tersebut.

QRIS antar-negara merupakan sistem pembayaran lintas negara (cross-border payment) berbasis kode QR yang bisa dipakai untuk transaksi di negara lain. Sehingga pengguna tidak perlu menukar nilai mata uang.

Pengguna QRIS hanya perlu memindai kode QR atau barcode di negara tujuan dengan aplikasi pembayaran dari negara asal. Salah satu aplikasi mobile banking yang bisa dipakai untuk transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia adalah BCA mobile

Baca juga: 100 Persen Jemaah Sudah Lunasi Biaya Haji 2023, Menag: Sekarang Fokus Kuota Tambahan

Adanya layanan pembayaran lewat QRIS di BCA mobile tentu memudahkan bagi Anda yang akan bepergian ke luar negeri, seperti ke Thailand dan Malaysia. 

Anda perlu repot lagi menukarkan uang Rupiah ke Baht (Thailand) atau ke Ringgit (Malaysia). Dengan transaksi QRIS cross border via BCA mobile, nominal transaksi yang Anda lakukan akan dikonversikan otomatis sesuai dengan kurs Reuters BCA yang kompetitif.

Transaksi QRIS cross border berlaku untuk bank partner di Thailand yang terintegrasi dengan jaringan QRIS seperti Bank CIMB Thai, BBL (Bangkok Bank), BAY (Bank of Ayudhya), Krungthai Bank (KTB), CIMB Thai, Kasikorn Bank (KBANK) dan Siam Commercial Bank (SCB).

Baca juga: Indocement Tebar Dividen Rp 548,97 Miliar dari Laba Bersih Tahun 2022

Sedangkan di Malaysia, transaksi berlaku untuk bank partner di Malaysia yang terintegrasi dengan jaringan QRIS seperti Public Bank Berhad, Razer Merchant Services Sdn Bhd, United Overseas Bank Berhad, TNG Digital Sdn Bhd, Axiata Digital eCode Sdn Bhd (Boost), AmBank Malaysia Berhad, Maybank Berhad dan Hong Leong Bank Berhad.

Lalu bagaimana cara bertransaksi dengan QRIS di Thailand dan Malaysia via BCA mobile? 

Salah satu aplikasi mobile banking yang bisa dipakai untuk transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia adalah BCA mobile. qris.id Salah satu aplikasi mobile banking yang bisa dipakai untuk transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia adalah BCA mobile.

Cara transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia via BCA mobile

Dilansir dari laman bca.co.id, transaksi QRIS bisa dilakukan dengan cara scan kode QR yang dicetak dari mesin EDC merchant. Nominal pembayaran akan muncul otomatis dan Anda tinggal scan QR untuk membayar. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka BCA mobile
  • Pilih menu ‘QRIS’
  • Scan QR yang dikeluarkan merchant
  • Nominal transaksi yang harus dibayarkan akan muncul otomatis
  • Periksa kembali rincian transaksi dan konfirmasi pembayaran dengan klik ‘OK’
  • Masukkan PIN m-BCA
  • Transaksi berhasil

Baca juga: Bakal Kaji Reaktivasi Jalur KA di Madura, menhub: Kami Apresiasi Jika Ada Swasta yang Mau Bekerjasama

Adapun untuk transaksi QRIS dengan cara scan QR yang tersedia di merchant, biasanya berupa sticker atau tent card. Berikut langkahnya:

  • Buka BCA mobile
  • Pilih menu ‘QRIS’
  • Scan QR yang dipajang di tent card merchant
  • Masukkan nominal transaksi
  • Periksa kembali rincian transaksi dan konfirmasi pembayaran dengan klik ‘OK’
  • Masukkan PIN m-BCA
  • Transaksi berhasil

Nah, itulah informasi seputar cara transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia menggunakan aplikasi BCA mobile.

Baca juga: Kemenperin: Industri Manufaktur Sumbang 70,21 Persen dari Total Ekspor Nasional

Salah satu aplikasi mobile banking yang bisa dipakai untuk transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia adalah BCA mobile. Dok. Istimewa Salah satu aplikasi mobile banking yang bisa dipakai untuk transaksi QRIS di Thailand dan Malaysia adalah BCA mobile.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com