Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap-siap, "Indonesia Aja Travel Fair" Digelar Mulai Besok, Ada Promo "Cashback" Rp 500.000

Kompas.com - 18/05/2023, 20:30 WIB
Ade Miranti Karunia,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Kemenkomarves) menggelar Indonesia Aja Travel Fair (DIATF) 2023 yang berlangsung pada 19-21 Mei, di Grand Atrium Mal Kota Kasablanka, Tebet, Jakarta Selatan.

Deputi Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kemenko Marves, Odo R. M. Manuhutu menuturkan, tujuan Travel Fair tersebut untuk mendukung implementasi program Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) yang memiliki target 1,2–1,4 miliar perjalanan tahun ini.

"Program BBWI digagas untuk membangun kemandirian pariwisata Indonesia dengan mengembangkan mindset kebanggaan dan prioritas berwisata di Indonesia," katanya dikutip dari situs Kemenko Marves, Kamis (18/5/2023).

Pemerintah telah menetapkan target nilai kontribusi pariwisata terhadap produk domestik bruto (PDB) mencapai 4,10 persen serta memberikan pendapatan sebesar Rp 3.281 triliun.

Baca juga: Ada 4 Jadwal Travel Fair Sepanjang Mei-Juni 2023, Catat Tanggalnya!

Dukungan dari pihak perbankan menjadi elemen penting untuk penyelenggaraan DIATF 2023. Sebanyak 5 bank BUMN dan swasta Indonesia yakni BCA, BNI, BRI, CIMB Niaga, Mandiri berpartisipasi untuk menyukseskan event digagas oleh Kemenko Marves, dengan memberikan cashback Rp 500.000 untuk setiap pembelanjaan minimum Rp 3 juta dan cicilan 0 persen selama 3 bulan.

"BCA berkomitmen menghadirkan inovasi dan solusi perbankan yang terpercaya melalui kemudahan pembayaran untuk nasabah. Kami juga menyediakan promo cashback hingga Rp 500.000 dan cicilan 0 persen selama 3 bulan untuk mempermudah para wisatawan. Kami berharap kolaborasi ini dapat meningkatkan daya tarik dan tingkat kunjungan terhadap wisata domestik," kata Executive Vice President BCA, I Ketut A. Wangsawijaya.

Baca juga: Travel Fair InJourney, Astindo, dan GIPI Hadirkan Banyak Promo dan Cashback

Sementara itu, Head of Card Business BNI Grace Situmeang mengatakan, BNI senantiasa mendukung segala upaya pemulihan dan peningkatan industri Pariwisata di Indonesia. Melalui kampanye Di Indonesia Aja dan program BBWI diharapkan dapat meningkatkan minat dan kesadaran masyarakat untuk berwisata di dalam negeri.

Menurutnya, kebangkitan pariwisata dapat memberikan dampak positif secara langsung maupun tidak langsung terhadap perekonomian nasional.

"Dalam kesempatan ini, BNI juga mengajak masyarakat yang belum memiliki Kartu Kredit BNI, untuk bisa langsung mendaftar secara online melalui e-form dengan klik link bit.ly/BNICC-DiIATF dan bisa mendapatkan cashback Rp 1 juta. Dengan syarat transaksi minimum akumulasi Rp 2 juta dalam 2 bulan pertama sejak kartu disetujui," jelas Grace.

Baca juga: Genjot Kartu Kredit, Bank Mandiri Tebar Promo di Japan Travel Fair 2023


Erin Young selaku Senior Vice President Bank Mandiri menambahkan, Bank Mandiri berkomitmen untuk mendukung program pemerintah bagi perkembangan pariwisata nasional melalui event DIATF, menyediakan benefit tambahan bagi nasabah.

Selain itu, Bank Mandiri memberikan kemudahan bagi nasabah yang ingin bertransaksi di dalam negeri melalui fitur pembayaran scan QRIS yang mudah diakses di aplikasi livin’ by Mandiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com