Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Long Weekend" Bikin Angkutan Penyeberangan Ramai, ASDP: Lakukan Reservasi Tiket!

Kompas.com - 03/06/2023, 10:14 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengatakan, layanan angkutan penyeberangan khususnya di lintas tersibuk Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk terpantau ramai lancar pada periode libur Hari Raya Waisak yang jatuh pada akhir pekan atau bertepatan dengan libur panjang (Long weekend).

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengatakan, momen libur panjang disambut baik masyarakat dengan melakukan perjalanan di jalur darat sehingga terjadi peningkatan penumpang.

"Karena long weekend, antusiasme sebagian masyarakat cukup tinggi, ada yang ingin berlibur dan melakukan trip via darat membawa kendaraan bersama keluarga, sehingga terjadi peningkatan trafik bilang dibandingkan hari normal," kata Shelvy dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/5/2023).

Baca juga: Penerapan E-ticketing Ferizy Tekan Calo Tiket Kapal Penyeberangan

Shelvy mengatakan, ASDP memastikan layanan penyeberangan dan pelabuhan khususnya di lintas Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk siap melayani pengguna jasa yang akan bepergian menggunakan kapal ferry.

"Di Merak-Bakauheni saat ini beroperasi 29 unit kapal selama 24 jam yang dilayani total 6 dermaga. Kami telah antisipasi karena long weekend, diperkirakan akan terjadi kenaikan trafik 3-5 persen, bila dibandingkan hari normal," ujarnya.

Shelvy mengimbau para pengguna jasa yang akan berlibur dengan menggunakan kapal ferry agar mengatur waktu perjalanan agar tidak mengalami antrian.

Selain itu, untuk kelancaran perjalanan, idealnya pengguna jasa telah memiliki tiket minimal satu hari sebelumnya.

"Ini kuncinya, agar melakukan reservasi tiket jauh-jauh hari melalui Ferizy. Karena sudah tidak ada penjualan tiket di pelabuhan," tuturnya.

Reservasi Ferizy tersedia H-60

Shelvy mengatakan, sebagai bentuk peningkatan pelayanan, ASDP membuka penjualan tiket ferry sejak 60 hari sebelum hari keberangkatan sehingga masyarakat dapat melakukan reservasi tiket jauh-jauh hari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com