Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taipan Spanyol Gusur Buffett dari Orang Terkaya Ketiga Dunia

Kompas.com - 09/08/2012, 12:03 WIB

SAO PAULO, KOMPAS.com - Amancio Ortega, taipan asal Spanyol yang merupakan pendiri perusahaan ritel Inditex berhasil menggeser posisi Warren Buffett sebagai orang terkaya urutan ketiga di dunia. Keuntungan pria berusia 76 tahun itu naik  1,6 miliar dollar AS menjadi 46,6 miliar dollar AS.

Data itu dikutip dari Bloomberg Billionaires Index. Senin (6/8/2012), indeks kekayaan orang-orang tajir itu ditutup naik 3,8 persen dan merupakan rekor tertinggi.

Kekayaan Ortega, melonjak 32 persen sejak awal tahun setelah berhasil meraup keuntungan di tengah keterpurukan bursa Spanyol setelah pembuat kebijakan resmi mengajukan permintaan bantuan dari European Central Bank (ECB).

Usahanya, yakni Inditex selama 12 kuartal berturut-turut terus melakukan ekspansi ke negara berkembang seperti China dan mengurangi ketergantungannya di negara asal di mana tingkat pengangguran Spanyol terus naik di atas 20 persen.

Ortega berada di belakang Bill Gates, yang menempati urutan kedua sekaligus pendiri Microsoft. Kekayaan Ortega juga 27,6 miliar persen lebih rendah dari Carlos Slim, taipan telekomunikasi asal Meksiko yang merupakan orang terkaya di dunia urutan pertama.

Sebagai pemilik sekaligus ketua Berkshire Hathaway, kekayaan Buffett di bawah Ortega yakni 45,7 miliar persen. Sebelumnya, Ia menempati posisi ketiga sejak Maret. (Dyah Megasari/Kontan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com