PARIS, KOMPAS.com — Kendati nilai merek turun 12 persen menjadi 22,7 miliar dollar AS (sekitar Rp 200 triliun), Louis Vuitton tetap bercokol sebagai merek barang mewah termahal.
Dalam riset 2013 BrandZ yang dilakukan oleh lembaga riset Millward Brown Optimor disebutkan, posisi kedua termahal merek barang mewah ditempati oleh Hermes dengan nilai 19,1 miliar dollar AS, posisi ketiga oleh Gucci, dan keempat oleh Prada.
"Pada saat yang sama, merek-merek lain di luar Louis Vuitton mampu menjaga nilai merek, bahkan nilainya mengalami peningkatan. Seperti Prada, kesadaran atas merek ini mengalami peningkatan di pasar China, Rusia, Brasil, dan Timur Tengah,” ujar Anastasia Kourovskaia, Vice President Millward Brown Optimor EMEA, Selasa (21/5/2013).
Lembaga tersebut mencatat nilai merek Gucci melonjak 48 persen menjadi 12,7 miliar dollar AS, sedangkan nilai Prada naik hingga 63 persen menjadi 9,45 miliar dollar AS.
Lembaga riset itu menyatakan bahwa para konsumen menganggap bahwa dengan membeli barang-barang mewah itu, mereka merasa nyaman. Akan tetapi, secara keseluruhan kategori, merek Apple tetap menjadi brand nomor wahid di dunia.
Berikut 10 besar brand termahal untuk kategori barang mewah.
1. Louis Vuitton
2. Hermes
3. Gucci
4. Prada
5. Rolex
6. Chanel
7. Cartier
8. Burberry
9. Fendi
10.Coach
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.