Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Direksi PT KAI Jajal E-Ticketing KRL

Kompas.com - 06/06/2013, 11:01 WIB
Megandika Wilibrordus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jajaran pejabat PT Kereta Api Indonesia menjajal penggunaan tiket elektronik kereta rel listrik (KRL), Kamis (6/6/2013). Para direksi juga ingin menggali masukan langsung dari pengguna serta melihat hasil penertiban kios di lingkungan stasiun.

"Kami ingin langsung terjun dan membuktikan proses penggunaan e-ticketing. Kami juga ingin mendapat input langsung dari masyarakat prihal kebijakan ini," ujar Humas PT Kereta Api Mateta Rizalulaq. Mereka menjajal tiket di Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Besar Bogor, dan Bekasi.

Direktur Utama PT KAI Ignasius Jonan ikut turun langsung ke lapangan dalam uji coba ini. Selain mengecek penggunaan e-ticketing, kata Mateta, jajaran direksi PT KAI juga ingin melihat sudah sejauh mana proses pembersihan kios-kios di sekitar stasiun.

Di Stasiun Jakarta Kota, Kamis pagi, tampak sejumlah petugas mendampingi penumpang memasuki pintu elektronik serta memandu bagaimana menggunakan tiket elektronik. Beberapa calon penumpang terlihat belum terbiasa menggunakan tiket elektronik, terlihat gamang saat harus memindai tiket untuk membuka palang pintu elektronik.

"Lucunya, ada beberapa orang yang kegirangan seusai sukses memindai e-ticket dan membuka palang besi penjaga," ujar Kepala Humas PT KAI Daop I Sukendar Mulya. PT KAI memberlakukan tiket elektronik untuk mempermudah kelancaran penumpang dan mengantisipasi penumpang gelap.

Fatimah (46), salah satu penumpang di Stasiun Jakarta Kota, mengatakan, bulan lalu masih menggunakan tiket kertas. "Saya kaget karena sekarang pakai tiket elektronik, tapi untung ada petugas yang mengarahkan," katanya.

Menurut Fatimah, tiket itu bagus karena menghemat kertas. Penerapan e-ticketing mulai 1 Juni 2013 masih dilakukan dengan terbatas. Tiket elektronik baru dipakai pada rentang waktu tertentu, yakni pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB. Di luar waktu tersebut, masih digunakan tiket manual berupa tiket kertas.

Untuk peningkatan pelayanan kepada penumpang, semula direncanakan pada 1 Juni 2013 semua tiket kertas akan digantikan dengan kartu e-ticketing. Namun, PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) ingin terlebih dahulu melakukan edukasi publik dengan penerapan terbatas.(K01,K02,K04,K06,K08,K09,K10,K12,K13,C37-12)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Cek Syaratnya

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Cek Syaratnya

Work Smart
HM Sampoerna Tunjuk Ivan Cahyadi Jadi Presiden Direktur

HM Sampoerna Tunjuk Ivan Cahyadi Jadi Presiden Direktur

Whats New
Wapres Minta Manfaat Ekonomi Syariah Bisa Dirasakan Masyarakat

Wapres Minta Manfaat Ekonomi Syariah Bisa Dirasakan Masyarakat

Whats New
Tur Wisata Lebaran Makin Ramai, Ini Strategi Dwidaya Tour Tetap Dorong Transaksi Tahun Ini

Tur Wisata Lebaran Makin Ramai, Ini Strategi Dwidaya Tour Tetap Dorong Transaksi Tahun Ini

Whats New
Rupiah Tertekan, 'Ruang' Kenaikan Suku Bunga Acuan BI Jadi Terbuka

Rupiah Tertekan, "Ruang" Kenaikan Suku Bunga Acuan BI Jadi Terbuka

Whats New
Hana Bank Catat Laba Bersih Rp 453 Miliar, Total Aset Naik

Hana Bank Catat Laba Bersih Rp 453 Miliar, Total Aset Naik

Whats New
Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Whats New
Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Whats New
HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

Whats New
PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

Whats New
Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Whats New
Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Whats New
Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Whats New
Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Whats New
Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com