Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Belajar Reksadana?

Kompas.com - 21/10/2013, 13:53 WIB

1. Di mana saya bisa belajar tentang reksadana dan masalah investasi keuangan? Mohon saran & bimbingan.
(Sugitophone, 40 tahun)

Jawab:
Yth. Pak Sugito,

Untuk belajar tentang reksadana saat ini bisa dilakukan melalui situs www.infovesta.com, atau bisa juga belajar dari beberapa buku terbitan Gramedia yang fokus membahas mengenai reksadana. Bahkan saat ini beberapa manajer investasi yang mengeluarkan produk reksadana juga ada edukasi khusus tentang reksadana (hanya ini memang pada event-event tertentu).
Terima kasih.


2. Produk asuransi dengan pertanggungan Rp 2 miliar untuk suami, usia 46 tahun, preminya dan untuk berapa lama pembayarannya?
(Maria,37 Tahun)

Jawab:
Yth. Ibu Maria,

Di perusahaan kami, PT Sun Life Financial Indonesia, ada beberapa program asuransi. Karena pertanyaan yang ibu sampaikan masih belum jelas, maka melalui ini kami akan berusaha menjawab kebutuhan proteksi yang sudah Ibu Maria informasikan, dengan berbagai alternatif produk, sebagai berikut:

1. Termlife (asuransi jiwa berjangka)
Untuk masa kontrak 10 tahun, premi per tahun Rp 15.480.000
Untuk masa kontrak 15 tahuh, premi per tahun Rp 18.400.000
Untuk masa kontrak 20 tahun, premi per tahun Rp 24.000.000

Program asuransi termlife merupakan asuransi jiwa murni (tidak mengandung unsur investasi/nilai tunai). Manfaat asuransi term life baru akan cair pada saat orang yang diasuranskan meninggal dunia. Program asuransi termlife dapat ditambahkan dengan asuransi tambahan (riders) seperti asuransi pemebebasan premi apabila pemilik polis mengalami cacat tetap total, asuransi kecelakaan, dan asuransi penyakit kritis (hanya untuk kontrak 10 tahun, 15 tahun, dan 20tahun).

2. Unit Link (Brilliance Sejahtera)
Premi per tahun Rp 50.000.000

3. Unit Link Syariah (Briliance Hasanah Sejahtera)
Premi per tahun Rp 50.000.000

Premi program Unit Link (baik Briliance Sejahtera/Briliance Hasanah sejahtera) memang jauh lebih tinggi bila dibandingkan dengan premi program term life karena di program unit link ada tambahan bonus investasi dengan masa pembayaran premi yang cukup fleksibel. Dan manfaatnya adalah adanya jaminan Uang Pertanggungan bila terjadi risiko meninggal dunia danbonus hasil investasi.

Untuk itu, sebaiknya Ibu Maria menyesuaikan program asuransi yang akan ibu pilih dengan kondisi keuangan ibu Maria saat ini. Minimal saat ini karena suami sebagai pencari nafkah dan harus men-support keuangan keluarga, sebaiknya disiapkan terlebih dahulu proteksi dengan Uang Pertanggungan yang maksimal, sehingga dapat memberi rasa aman dan nyaman untuk keuangan keluarga.

Jadi pada saat memilih program asuransi jiwa yang sesuai, saran saya adalah siapkan Uang Pertanggungan yang maksimal dan disesuaikan dengan kondisi keuangan kita.Semoga bermanfaat penjelasan dari saya.
Terima kasih.


3. Bagaimana caranya kita tahu bahwa asuransi yang kita ikuti itu menjamin kesehatan kita di kala kita sakit atau meninggal dunia ? Terima kasih.
(Sanjaya, 36 Tahun)

Jawab:
Yth.Pak Sanjaya,

Cara mengetahuinya adalah dengan mempelajari polis terlebih dahulu sebelum kita memilih untuk mengambil program yang akan kita ambil.Sebaiknya Pak Sanjaya minta contoh polis ke agen asuransi yangakan membantu Pak Sanjaya.

Tujuannya agar pak Sanjaya sungguh memahamimengenai program asuransi yang akan diambil. Apakah sudah sesuai dengan kebutuhan yang saat ini Pak Sanjaya cari. Karena polis adalah kontrak antara Pak Sanjaya dengan perusahaan asuransi, maka di polis akan tercantum dengan jelas manfaat dan pengecualian-pengecualian serta hak dan kewajiban Pak Sanjaya sebagai nasabah dan juga hak serta kewajiban perusahaan asuransi kepada nasabah. Jadi sebaiknya jangan terpaku hanya pada penjelasan agen atau proposal saja.
Terima kasih

Herline Purnamasari, RFA, QWP, AEPP
SM Financial Planner PT Sun Life Financial Indonesia
letsplan1907@yahoo.com

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com