Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Realisasi Waduk Jatigede Tunggu Keputusan SBY

Kompas.com - 09/12/2013, 13:20 WIB
Estu Suryowati

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto memastikan pengisian waduk Jatigede di Sumedang, Jawa Barat bisa mulai dilakukan pada 1 September 2014, sepanjang permasalahan sosial di area waduk segera bisa dituntaskan.

Ia menyebutkan permasalahan sosial yang terkait relokasi warga bertahan, baru bisa diselesaikan setelah ada keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait anggaran. Pasalnya, anggaran relokasi warga bertahan belum masuk dalam APBN 2014.

"Tadi diusulkan teman-teman Jawa Barat kalau itu (anggaran) diproses, dengan catatan Perpres keluar Januari 2014, diperkirakan prosesnya baru bisa 1 September 2014. Teknis 1 April 2014 tapi dengan proses administrasi sosial mungkin baru bisa 1 September 2014," kata Djoko usai rapat dengan Hatta Rajasa, di Jakarta, Senin (9/12/2013).

Sebelumnya, Menko Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menaksir biaya yang diperlukan untuk merelokasi 6.000 kepala keluarga (KK) yang bertahan di area waduk Jatigede, Sumedang, Jawa Barat sekitar Rp 700 miliar.

Sebetulnya, mereka masuk dalam kelompok yang tidak memiliki hak relokasi. Anggaran tersebut belum masuk dalam APBN 2014. Namun, lanjut dia, BPKP sudah menuntaskan kajian untuk selanjutnya diajukan ke Kementerian Keuangan.

Kepala Bapeda Jawa Barat, Deny Juanda mengatakan setidaknya diperlukan Rp 13 juta per KK untuk memindahkan kelompok warga yang tak memiliki hak relokasi sesuai Permendagri 1975. Tercatat ada sekitar 6000 KK bertahan yang masuk kelompok ini.

"Jadi usulnya itu bagi mereka yang tidak punya hak relokasi diberi dana jatah hidup setahun. Kemudian pindah kemana terserah yang penting radius 20 km dari situ. Kemudian diberi uang pembongkaran, uang transport, dan sewa rumah setahun, kira-kira Rp 13 juta per KK," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com