Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran Tigerair Mandala Tutup 9 Rute Penerbangan

Kompas.com - 05/02/2014, 15:53 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -  Tak lama berselang dari penutupan rute yang dilakukan maskapai pelat merah Merpati Airline, PT Tigerair Mandala akhirnya juga melakukan penutupan sejumlah rute yang dioperasikannya. Penghentian itu dilakukan bertahap untuk beberapa rute di Jakarta, Pekanbaru, Denpasar dan Surabaya mulai Februari hingga April nanti.

“Penghentian dilakukan untuk mengevaluasi rute karena kondisi pasar kurang bagus, karena dollar sedang naik, harga avtur naik,” papar Lucas Suryanata, Public Relation Manager Tigerair Mandala kepada KONTAN, Rabu (5/2/2014).

Menurutnya, penguatan dollar Amerika Serikat terhadap rupiah cukup berpengaruh bagi perusahaan. Sekitar 60 persen-70 persen pengeluaran dibayarkan dalam bentuk dollar. Lucas bilang, perusahaan tidak ingin memaksakan mengoperasionalkan rute tertentu yang justru pada akhirnya menimbulkan pembengkakan beban operasional. Tigerair Mandala akan memilih rute-rute yang potensial dengan tidak mengorbankan layanan kepada pelanggan.

Meski harus menanggung kerugian yang cukup besar, tetapi maskapai swasta itu tetap menjamin penumpang yang sudah melakukan pemesanan akan mendapatkan pengembalian sebagaimana mestinya. Perusahaan akan memberikan pemberitahuan melalui email dan kemudian menawarkan opsi penggantian penuh, pengalihan rute ke jaringan lain atau pengendapan dana sesuai harga tiket yang bisa digunakan untuk pemesanan penerbangan kemudian hari.

“Sejak diumumkan hari ini, pemberitahuan sudah dikirimkan ke penumpang,” ujanya.

Adapun rute-rute yang mengalami penghentian adalah sebagai berikut :
1. Surabaya - Hongkong (R1 650/ 651) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 10 Februari 2014
2. Surabaya - Kuala Lumpur (RI 742/ 743) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 11 Februari 2014
3. Jakarta - Kuala Lumpur (RI 700/ 701) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 18 Februari 2014
4. Jakarta - Pekanbaru (RI 72/ 73) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 18 Februari 2014
5. Medan (Kuala Namu) - Singapore (RI 861/ 862) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 18 Februari 2014
6. Jakarta - Jogjakarta (RI 344/ 345) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 3 Maret 2014
7. Pekanbaru - Singapura (RI 870/ 871) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 3 Maret 2014
8. Jakarta - Singapura (RI 808/ 809) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 3 Maret 2014
9. Jakarta - Surabaya (RI 520/ 529) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 17 Maret 2014
10. Surabaya - Bangkok (RI 914/ 915) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 17 Maret 2014
11. Jakarta - Hongkong (RI 652/ 657) akan diberhentikan sementara mulai tanggal 11 April 2014
(RR Putri Werdiningsih)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

Whats New
Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Whats New
Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com