Sesuai kesepakatan dalam Conditional Share Purchase Agreement (CSPA), proses akuisisi InHealth akan dikakukan dalam dua tahap. Pada tahap pertama, Bank Mandiri akan mengakuisisi 60 persen saham, Kimia Farma dan Jasindo masing-masing 10 persen saham, sementara Askes tetap menguasai 20 persen saham.
Pada tahap kedua, Bank Mandiri akan membeli 20 persen saham Askes di InHealth paling lambat akhir tahun ini. "Kami optimis peralihan kepemilikan ini akan memberikan nafas baru bagi InHealth untuk memperkuat bisnis melalui dukungan jaringan distribusi dan customer base yang dimiliki Bank Mandiri dan Jasindo serta layanan kesehatan komprehensif milik Kimia Farma," kata Direktur Utama Bank Mandiri Budi Gunadi Sadikin di Jakarta, Kamis (26/2/2014).
Budi mengungkapkan, total belanja dalam bidang jaminan kesehatan, termasuk untuk asuransi akan meningkat 20 hingga 25 persen per tahun. Selain itu, jumlah angkatan kerja dalam setiap tahun meningkat 800.000 hingga 1 juta. Potensi ini akan dikembangkan atau diserap oleh perseroan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.