Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BKF: Tak Tertutup Kemungkinan Harga BBM Naik Tahun Ini

Kompas.com - 03/04/2014, 07:52 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan menyatakan tidak tertutup kemungkinan pemerintah akan kembali menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) pada tahun 2014. Ini lantaran konsumsi BBM yang terus meningkat, sementara produksi dalam negeri stagnan, sehingga menyebabkan impor BBM kian besar. Besarnya impor migas ini membebani defisit transaksi berjalan.

Kepala BKF Andin Hadiyanto mengatakan, kenaikan harga BBM efektif menyelamatkan kondisi fiskal Indonesia. Kenaikan harga BBM, lanjutnya, biasa dilakukan negara-negara yang melakukan reformasi energi dan dilakukan secara konsisten.

"Tidak menutup kemungkinan, mungkin saja (menaikkan harga BBM). Jadi namanya reformasi subsidi di berbagai negara berkembang, pasti harus konsisiten dan terukur, tidak bisa sporadis. Jadi kita harus bikin roadmap-nya dulu," kata Andin di Jakarta, Rabu (2/4/2014).

Lebih lanjut, Andin mengungkapkan, konsumsi BBM yang tinggi tidak diimbangi dengan produksi minyak yang memadai. Bahkan, produksi minyak ke depan diperkirakan akan terus menurun.

"Cadangan minyak Indonesia tinggal 4 miliar barrel. Kalau kita dengan konsumsi saat ini mungkin akan habis sekitar tidak sampai 15 sampai 20 tahun lagi. Memang memerlukan langkah-langkah isu ketehanan energi," ungkap dia.

Guna mengurangi ketergantungan subsidi BBM, ujar Andin, pemerintah akan terus melakukan reformasi energi dengan peningkatan penggunaan energi ramah lingkungan. Selain itu, dilakukan pula pembatasan penggunaan BBM bersubsidi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Whats New
Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Whats New
Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Whats New
Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Whats New
Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Whats New
Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Whats New
Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Whats New
Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Whats New
KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

Whats New
Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Whats New
Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Whats New
Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Work Smart
Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Whats New
Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Work Smart
Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com