Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos Ritel Baru Apple Raup Rp 782 Miliar

Kompas.com - 07/05/2014, 11:53 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Direktur ritel baru Apple Angela Ahrendts yang baru saja bekerja pada 1 Mei 2014 ini, mendapat guyuran 113.000 saham Apple senilai 68 juta dollar AS atau sekitar Rp 782 miliar  (kurs 1 dollar AS = Rp 11.500) untuk empat tahun ke depan.  Demikian terungkap dalam dokumen yang dikirimkan Apple ke Komisi Bursa Saham Amerika Serikat (SEC).

Sebagai tahap awal, perempuan mantan  direktur eksekutif Burberry Inggris ini, bakal mendapatkan sekitar 9,8 juta dollar AS pada 1 Juni 2014.

Ahrendts yang merupakan anggota dewan direksi perempuan pertama di Apple dalam 10 tahun ini, mengendalikan toko Apple di seluruh dunia yang memiliki 42.400 karyawan. Saat ini Apple, memiliki 424 troko ritel di 15 negara.

Ahrendts yang sudah dipinang sejak  Oktober 2013 lalu ini, melapor langsung kepada CEO Apple Tim Cook.

Informasi saja, saham Appe per Senin (5/5/2014) lalu, sudah melewati angka 600 dollar AS per saham. Angka ini sudah naik 11 persen dibanding tahun lalu, meski masih di bawah level tertinggiya yakni pada posisi di atas 700 dollar AS yang dicapai pada September 2012.

Saat meninggalkan Burberrry, perempuan berusia 53 tahun ini juga mendapatkan bonus saham dari rumah mode itu senilai 10,5 juta dollar AS. Di Burberry, Ahrendts pernah menjadi CEO dengan gaji tertinggi se-Inggris pada tahun 2012. Saat itu, ia meraup 27 juta dollar AS take home pay.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com