Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PLN Lampung Pangkas Waktu Pengerjaan Rekonduktoring

Kompas.com - 09/05/2014, 10:21 WIB
Angger Putranto

Penulis


BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - PT PLN Distribusi Lampung terus bekerja dengan waktu dalam rekonduktoring (penggantian kawat konduktor) jalur Sumbangsel-Lampung. Waktu pengerjaan yang seharusnya 170 hari dipadatkan menjadi 80 hari. Hal itu disampaikan General Manager PT PLN Distribusi Lampung Made Artha ketika ditemui di kantor PLN Lampung, Jumat (9/5/2014).

"Kami menambah jumlah pekerja agar masa pengerjaan bisa dipercepat," ujarnya.

Waktu pengerjaan yang diperpendek, kata Made, tidak akan mengurangi kualitas hasil pekerjaan. Ia menuturkan, pemadatan waktu pengerjaan dilakukan agar rekonduktoring bisa selesai sebelum memasuki bulan puasa.

Adapun pengerjaan yang dilakukan PLN Lampung ialah mengganti dan meningkatkan kapasitas kabel konduktor yang menjadi jalur masuk pasokan listrik dari Sumatera Selatan ke Lampung. "Ada dua jalur yang akan kami tingkatkan, dari semula berkapasitas 2x125 Megawatt menjadi 2x250 megawatt," ujar Made.

Pengerjaan itu dilakukan sepanjang 175 kilometer dari dari Baturaja hingga Kemuning, Sumatera Selatan. Akibat dari pengerjaan itu, saat ini pasokan listrik ke Lampung sedikit terganggu. Dalam seminggu terakhir, warga Lampung banyak diresahkan dengan pemadaman bergilir tersebut.

Alhasil, Kamis (8/5/2014) Ombudsman Perwakilan Lampung memanggil direksi PLN terkait pemadaman bergilir tersebut. "Kami mendapat banyak keluhan dari warga karena seringnya pemadaman listrik ini. Semoga PLN menepati janjinya untuk segera menyelesaikan penggantian konduktor itu," ujar Ketua Ombudsman Perwakilan Lampung Zulhelmi.

Zulhelmi bahkan menantang GM PT PLN Distribusi Lampung untuk mundur dari jabatannya bila tidak bisa menangani devisit listrik di Lampung. "Kalau di Jepang ada harakiri. Dia (Made Artha) harusnya mundur dari jabatannya kalau tugasnya tidak bisa diselesaikan dengan baik," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com