Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Investor Paling Sukses di Dunia

Kompas.com - 15/05/2014, 13:59 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Banyak yang mengatakan ada kesenangan tersendiri "bermain" di pasar saham. Mendengar teman atau kerabat yang sukses mendulang untung di pasar dapat memotivasi anda untuk terus mengulik portfolio saham anda.

Namun, berinvestasi saham juga banyak risikonya. Banyak investor pemula mengikuti jejak dan jatuh bangun para investor paling sukses di dunia berikut ini. Para investor ini dianggap menciptakan manuver-manuver cerdas dalam investasi saham.

Warren Buffet telah dinobatkan sebagai investor termasyhur di dunia karena kesuksesannya bermain di pasar saham selama beberapa dekade. Saat ini kekayaan Buffet tercatat sebesar 58,5 miliar dollar AS.

Banyak investor di dunia yang mengikuti jejak Buffet dalam memilih gerak saham. Beberapa investor ada pula yang cukup memilih berinvestasi di perusahaan milik Buffet, Berkshire Hathaway yang sahamnya cukup mahal hingga mencapai harga 185.000 dollar AS per lembar saham.

Selain Buffet, ada juga Pangeran Alwaleed Bin Talal Al Saud dari Arab yang memiliki kekayaan sekitar 30 miliar dollar AS. Alsaud membangun kekayaannya sebagai pendiri dan pemilik Kingdom Holding Company. Ia menginvestasikan uangnya di berbagai sektor, seperti hotel, properti, finansial dan perbankan, media, internet, teknologi, dan hiburan. Investasi yang banyak ini membuat Alwaleed semakin kaya saja.

Dengan merekrut tim yang terdiri dari para profesional untuk menjalankan Kingdom Holding Company, investasi Alwaleed terus tumbuh.

Selanjutnya, Carl Icahn yang merupakan salah satu investor yang dihormati di AS. Ia memiliki kekayaan sebesar 24,5 miliar dollar AS dan merupakan pemilik Ichan Enterprises. Icahn menginvestasikan uangnya di berbagai sektor pula, seperti industri game, industri mobil, pengemasan makanan, metal, dan mode. Industri ini telah memberikan keuntungan yang sangat besar bagi Icahn.

Perusahaannya saat ini memiliki 60.000 karyawan. Beberapa investor sukses tak hanya memiliki banyak uang.

Mereka memiliki strategi yang jitu dalam berinvestasi sehingga keuntungan pun berpihak kepada mereka. Salah satu strategi mereka adalah berani berinvestasi di berbagai sektor usaha, bahkan yang saling bertolak belakang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com