Seperti dikutip dari Bloomberg, mata uang Indonesia ini di pasar spot dibuka menguat ke posisi Rp 11.377,5 per dollar AS. Pada penutupan Jumat pekan lalu, rupiah ditutup pada 11.412,5.
Hingga sekitar pukul 09.20 WIB, rupiah terus menguat 0,57 persen, menjadi 11.347,5.
Seperti diberitakan, rencananya pasangan calon presiden dan calon wakil presiden baik dari PDI Perjuangan maupun dari Partai Gerindra akan dideklarasikan hari ini.
Calon presiden yang diusung PDI Perjuangan Joko Widodo dijadwalkan akan mengumumkan bakal calon wakil presidennya di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat, Senin (19/5/2014) ini.
Sementara Partai Gerindra bersama tiga partai koalisinya, Partai Pesatuan Pembangunan, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Amanat Nasional (PAN), juga akan mendeklarasikan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung pada Pemilu Presiden 2014. Deklarasi akan digelar di Rumah Polonia, Jalan Cipinang Cempedak I/29, Otista, Jakarta Timur, Senin (19/5/2014) siang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.