Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susi Pasang Target Ekspor Kelautan ke Korea Lebih dari Rp 900 Miliar

Kompas.com - 13/11/2014, 17:02 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti disambangi oleh Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Cho Tai-young di kantornya, Jakarta, Kamis (13/11/2014).

Menurut Susi, agenda pertemuan itu membahas seputar kerja sama Indonesia-Korea di sektor kelautan dan perikanan. Susi pun langsung pasang target untuk mampu meningkatkan ekspor hasil laut ke Korea melebihi 80 juta dollar AS.

"Dalam beberapa waktu ke depan kita ingin perluas kerja sama dan tingkatkan ekspor kita saat ini 80 juta dollar AS," ujar Susi saat konferensi pers di kantornya.

Selama ini, Indonesia dan Korea Selatan sudah menjalin kerja sama di sektor kelautan dan perikanan. Berdasarkan data KKP, komoditas ekspor di sektor ini terdiri dari ikan segar, beku, kering, crustacea segar dan olahan, serta rumput laut.

Selain ekspor, Indonesia juga mengimpor beberapa komoditas laut dari Korea berupa udang beku, ikan tuna, cakalang, cumi-cumi, dan produk ikan lainnya. Sementara itu, Cho Tae-yong mengaku senang dengan kerja sama itu. Dia pun berharap agar ke depannya kerja sama di sektor kelautan antara kedua negara terus ditingkatkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com