Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penguatan Rupiah Bakal Berlanjut dalam Jangka Pendek

Kompas.com - 23/12/2014, 08:37 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah diperkirakan melanjutkan penguatannya pada perdagangan Selasa (23/12/2014). Otoritas Bank Indonesia tetap lekat mengawasi pergerakan mata uang garuda ini. Laju nilai tukar rupiah mengawali pekan ini di zona hijau.

Masih berlanjutnya penguatan ini seiring dengan imbas tidak langsung penguatan harga minyak mentah global. Harga minyak mentah menguat setelah Menteri Arab Saudi, Ali Al-Naimi, mengatakan pelemahan harga minyak mentah akan berakhir dan pasar komoditas akan pulih.

Pelaku pasar pun beralih ke kontrak minyak dan sementara melepas dollar AS. Di sisi lain, sentimen atas mata uang lain juga mengangkat rupiah. Mata uang euro dan rubel Rusia juga menjadi katalis positif. Ini merupakan respon atas China yang menawarkan bantuan dan currency swaps.

Riset Woori Korindo Securities Indonesia memerkirakan rupiah masih dapat menguat dan mampu berada di atas target level resisten Rp 12.540 per dollar AS. Diharapkan sentimen positif masih berpihak pada penguatan lanjutan mata uang garuda.

Rentang pergerakan rupiah hari ini diperkirakan berada level Rp 12.475-12.415 per dollar AS (kurs tengah BI).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com